Baru Melatih Genoa, Thiago Motta Sudah Pikirkan Konsep Taktik 2-7-2

Thiago Motta dan taktik 2-7-2 yang berpotensi diterapkan di Genoa.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 23 Oktober 2019
Baru Melatih Genoa, Thiago Motta Sudah Pikirkan Konsep Taktik 2-7-2
Thiago Motta (@GenoaCFC)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih anyar Genoa, Thiago Motta, sudah memikirkan evolusi taktik unik 2-7-2 untuk diterapkan di I Rossoblu. Motta, 37 tahun, pernah menerapkannya di tim PSG (Paris Saint-Germain) U-19 selama melatih di sana semusim (2018-19).

Motta, mantan pemain Barcelona, Genoa, dan Inter Milan, ditunjuk melatih Genoa yang saat ini ada di urutan 19 klasemen dengan raihan lima poin. Lelaki berdarah Brasil berpaspor Italia itu menggantikan Aurelio Andreazzoli.

Ketika ditanya adakah kemungkinan Genoa bermain dengan taktik 2-7-2, Motta hanya menjawab pertanyaan itu dengan diplomatis. Dia ingin melihat terlebih dahulu kemampuan Genoa sebelum - berpotensi - memainkan 2-7-2, formasi tanpa kiper.

Baca Juga:

Revolusi Sepak Bola ala Thiago Motta: Kenalkan Formasi 2-7-2

Gantung Sepatu, Thiago Motta Emosional Akhiri Perjalanannya dengan PSG

Thiago Motta

"Siapa pun dapat melihatnya (taktik 2-7-2) kapan pun mereka inginkan. Saya hanya coba melihat sisi penting jauh dari angka-angka," ucap Motta, sebagaimana dilansir dari Football-Italia.

"Saya memimpikan begitu banyak hal, tapi kali ini bukan waktunya bermimpi. Kami harus bekerja setiap harinya," lanjutnya.

Motta, yang bermain untuk Genoa pada musim 2008-09, senang dapat kembali ke Genoa dan berharap bisa membangkitkan performa tim hingga secepat mungkin menjauh dari zona degradasi.

"Perasaan ini sangat bagus, bagi saya kembali ke sini merupakan kesempatan hebat dan sebuah kehormatan," tambah Motta.

"Situasinya sulit, tapi melalui kerja keras saya yakin kami bisa keluar dari periode negatif. Untuk jersey ini, kami harus memberikan segalanya setiap hari. Pada 2008 Genoa mengubah situasi saya. Sekarang saya benar-benar ingin melatih skuat dan mengubah peruntungan."

"Kami punya skuat yang menarik, baik dari segi kualitas dan kuantitas. Laga berikutnya melawan Brescia akan sulit bagi kedua tim. Mereka punya individu yang bagus, tapi kami bermain kandang dan kami ingin memainkan permainan sendiri," urai Motta.

Breaking News Genoa Thiago motta
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.568

Berita Terkait

Inggris
Manchester United Punya Segalanya untuk Juara
Senne Lammens optimistis Manchester United punya semua yang dibutuhkan untuk meraih trofi. Kiper muda ini siap berkontribusi bagi Setan Merah.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Manchester United Punya Segalanya untuk Juara
Timnas
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert: Saya Perlu Merenung
Skuad Garuda kalah 0-1 dari Irak, pada laga kedua Grup B Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Minggu (12/10) dini hari WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 12 Oktober 2025
Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert: Saya Perlu Merenung
Italia
Mike Maignan Menuju Pintu Keluar, AC Milan Pantau Dua Kiper Muda
Mike Maignan belum perpanjang kontrak di AC Milan. Rossoneri mulai membidik Zion Suzuki dan Noah Atubolu sebagai calon penggantinya.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Mike Maignan Menuju Pintu Keluar, AC Milan Pantau Dua Kiper Muda
Timnas
Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert Anggap Permainan Timnas Indonesia Sudah Bagus
Patrick Kluivert menilai permainan Timnas Indonesia sudah berkembang meski gagal lolos ke Piala Dunia 2026 usai kalah 1-0 dari Irak.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Gagal ke Piala Dunia 2026, Patrick Kluivert Anggap Permainan Timnas Indonesia Sudah Bagus
Spanyol
Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono dikabarkan pulih dari cedera jelang El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona akhir bulan ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Kondisi Cedera Kylian Mbappe dan Franco Mastantuono Jelang Laga Krusial Lawan Barcelona
Prediksi
Prediksi dan Statistik Belanda vs Finlandia: Mengukuhkan Posisi di Puncak
Belanda akan menjamu Finlandia pada kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Simak prediksi skor, statistik, dan susunan pemain kedua tim.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Prediksi dan Statistik Belanda vs Finlandia: Mengukuhkan Posisi di Puncak
Timnas
Jay Idzes Nilai Wasit Ma Ning Merugikan Timnas Indonesia
Jay Idzes menilai wasit Ma Ning banyak membuat keputusan keliru yang merugikan Timnas Indonesia saat kalah 0-1 dari Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Jay Idzes Nilai Wasit Ma Ning Merugikan Timnas Indonesia
Timnas
Statistik Patrick Kluivert Sebagai Pelatih Timnas Indonesia: Tiga Kemenangan dari Delapan Pertandingan
Patrick Kluivert mencatat tiga kemenangan dari delapan laga bersama Timnas Indonesia. Berikut rapor lengkap dan hasil pertandingan era Kluivert.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Statistik Patrick Kluivert Sebagai Pelatih Timnas Indonesia: Tiga Kemenangan dari Delapan Pertandingan
Timnas
Curahan Hati Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026: Bangga dan Minta Maaf
Erick Thohir menyampaikan rasa bangga dan permintaan maaf setelah Timnas Indonesia gagal lolos ke Piala Dunia 2026. Ini pesannya untuk suporter.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Curahan Hati Erick Thohir Usai Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026: Bangga dan Minta Maaf
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Spanyol, Portugal, dan Italia Tambah Tiga Poin
Spanyol, Portugal, dan Italia sama-sama meraih kemenangan pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa. Berikut hasil lengkapnya.
Johan Kristiandi - Minggu, 12 Oktober 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Spanyol, Portugal, dan Italia Tambah Tiga Poin
Bagikan