Baru Datang Latih Chelsea, Mauricio Pochettino Sudah Dapat Permintaan dari Enzo Fernandez

Enzo Fernandez akan jadi bagian penting di lini tengah Chelsea.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 16 Juni 2023
Baru Datang Latih Chelsea, Mauricio Pochettino Sudah Dapat Permintaan dari Enzo Fernandez
Enzo Fernandez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Chelsea akan menatap musim baru dengan positif di bawah arahan Mauricio Pochettino. Saat ini, The Blues berbenah di bursa transfer musim panas dengan merampingkan skuad, khususnya setelah jor-joran belanja pemain dalam dua bursa transfer terakhir.

Penjualan pemain tak terhindarkan untuk memberikan keseimbangan di neraca keuangan klub, sebab Chelsea tak bermain di Eropa musim depan dan mereka dalam pantauan Financial Fair Play (FFP).

Selain aktif di bursa transfer untuk melepas atau menjual pemain, Pochettino juga akan melihat skuad utama Chelsea dan memilih nama-nama yang masuk dalam rencana masa depan. Satu nama yang tak tergantikan adalah Enzo Fernandez.

Chelsea membelinya sebesar 107 juta poundsterling pada Januari 2023 dari Benfica. Fernandez (22 tahun) langsung jadi pemain andalan Chelsea usai jadi juara bersama Argentina di Piala Dunia 2022, tetapi sayangnya musim Chelsea tak berjalan baik.

Baca Juga:

Bukan Arsenal, Declan Rice Disarankan Pindah ke Manchester United

Chelsea Tolak Rencana Inter Pinjam Lukaku dan Koulibaly

Hasil dan Klasemen Akhir Bundesliga: Borussia Dortmund Tergelincir, Bayern Munchen Juara

Fernandez pun tak bisa mengangkat performa Chelsea hingga klub finish di papan tengah klasemen Premier League. Pada akhir musim lalu pun Fernandez lebih banyak dimainkan sebagai gelandang bertahan.

Posisi itu dinilai ayahnya, Raul, membuat potensi dari bakat Fernandez tak berkembang. Fernandez lebih baik saat juga diperbantukan untuk menyerang dan Raul berharap, Pochettino mengubah perannya musim depan.

"Enzo nyaman, senang, dan menyesuaikan diri dengan London. Dia senang dengan kedatangan Pochettino. Musim selanjutnya? Anak saya ingin menjadi juara. Saya pikir (kita akan melihat Enzo bermain lebih ke depan). Dia akan meminta (Pochettino) untuk bermain lebih maju," ucap Raul seperti dilansir dari Goal.

Pada setengah musim debut Fernandez dengan Chelsea, ia tampil 22 kali di bawah arahan Graham Potter dan Frank Lampard. Pochettino merupakan pelatih asal Argentina dan ini bisa jadi faktor yang memudahkan Fernandez berkomunikasi.

Enzo Fernandez Chelsea Premier League Mauricio Pochettino
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.181

Berita Terkait

Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Pekan 21 Premier League akan berakhir dengan laga besar Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium. Berikut jadwal siaran langsung dan juga link live streaming.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Inggris
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Pelatih baru Chelsea, Liam Rosenior, tiba dengan optimisme, tetapi kekalahan 1-2 di Fulham menggarisbawahi besarnya tugas yang ada di depannya.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
3 Pekerjaan Penting yang Dihadapi Liam Rosenior di Chelsea
Inggris
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Liam Rosenior memahami apa yang diharapkan dari seorang pelatih Chelsea dan bersemangat menerima peran tersebut.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Liam Rosenior Minta Chelsea Tancap Gas di Sisa Musim
Inggris
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta menyebutkan, bahwa timnya memiliki sesuatu yang harus dibuktikan saat melawan Liverpool.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga
Inggris
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Di bawah Darren Fletcher, Manchester United kembali bermain dengan empat pemain belakang.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Darren Fletcher Ungkap Alasan Tinggalkan Sistem Tiga Bek Ruben Amorim
Inggris
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Liverpool: Harapan The Reds Sangat Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Liverpool di Premier League Jumat 9 Januari 2026. The Gunners difavoritkan, peluang The Reds sangat kecil
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Liverpool: Harapan The Reds Sangat Tipis
Inggris
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Manchester City harus puas dengan hasil imbang 1-1 kontra Brighton & Hove Albion pada laga lanjutan Premier League di Etihad Stadium.
Yusuf Abdillah - Kamis, 08 Januari 2026
Gagal Menang Lagi, Pep Guardiola Beberkan Kelemahan Manchester City
Ragam
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Daftar 7 pemain yang pernah membela Arsenal dan Liverpool, kisah unik lintas rival Premier League, dari Jermaine Pennant hingga Raheem Sterling, lengkap dengan perjalanan karier mereka.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Bagikan