Barcelona Susah Payah Kalahkan Intercity, Xavi: Kami Menyulitkan Diri Sendiri
BolaSkor.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, tidak bisa menyembunyikan kekecewaannya melihat penampilan Blaugrana melawan Intercity. Barcelona meraih kemenangan dengan tidak mudah.
Barcelona bersua klub kasta ketiga sepak bola Spanyol, Intercity, pada pertandingan Copa del Rey. Duel dilangsungkan di Estadio Jose Rico Perez.
Barcelona harus bermain hingga tambahan waktu setelah imbang 3-3 pada 90 menit. Untungnya, Ansu Fati berhasil mendulang gol pada menit ke-103 dan membawa Barcelona menjadi pemenang.
Baca Juga:
Barcelona 1-1 Espanyol: Blaugrana Tutup 2022 sebagai Pemuncak Klasemen LaLiga
Derby Catalunya dan Drama Wasit Pertandingan, Antonio Mateu Lahoz
Menurut Xavi, Barcelona melakukan beberapa kekesalahan yang membuat pertandingan menjadi sulit. Padahal, Barca bisa mengakhiri pertandingan lebih cepat.
"Hal-hal seperti itu bisa terjadi pada ajang ini. Ada tujuh tim divisi satu yang tersingkir," kata Xavi usai pertandingan seperti dilaporkan Marca.
"Kami belum menguasai laga. Padahal, kami bisa menjadikan skor 0-2 atau 2-4. Namun, kami mempersulit diri sendiri. Kami memberikan terlalu banyak ruang di area yang tidak kami jaga. Kami perlu tegas."
"Itu situasi yang sama seperti pada saat menghadapi Espanyol di mana kami gagal menyelesaikan. Itu adalah peringatan. Kami tidak bisa pergi dengan gembira. Kami kekurangan kekuatan baik dalam serangan maupun bertahan," ungkap Xavi.
Xavi menilai, satu di antara titik lemah Barcelona pada laga kali ini adalah serangan yang tumpul.
"Saya pikir kami bagus dalam sirkulasi, ritme, dan menghasilkan peluang. Namun, kami harus menyelesaikan laga lebih cepat. Kami mempersulit diri sendiri," urai Xavi.
Johan Kristiandi
18.162
Berita Terkait
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Dewa United Banten FC Datangkan Gelandang Malut United Vico Duarte
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final
Resmi Jadi Pelatih Baru, Michael Carrick Tahu yang Dibutuhkan untuk Sukses di Manchester United