Barcelona dan Madrid Bersatu, Siap Gugat LaLiga Terkait Kesepakatan dengan CVC

Bersaing di lapangan pertandingan, Barcelona dan Real Madrid bersatu protes kepada LaLiga.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 10 Agustus 2021
Barcelona dan Madrid Bersatu, Siap Gugat LaLiga Terkait Kesepakatan dengan CVC
Andrea Agnelli, Joan Laporta, dan Florentino Perez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kabar kepergian Lionel Messi dari Barcelona masih hangat dibahas belakangan ini, tetapi di waktu bersamaan Barcelona dan Real Madrid tengah merancang 'strategi' untuk melakukan protes kepada LaLiga.

Di kala Barcelona memutuskan tak memperpanjang kontrak Messi karena aturan LaLiga soal pembatasan gaji dan pengeluaran klub, di satu sisi Blaugrana juga bersatu dengan Madrid dalam menyoroti kebijakan LaLiga.

Seperti diketahui, LaLiga melakukan kesepakatan dengan perusahaan ekuitas personal CVC sebesar 2,7 miliar euro. LaLiga melihat itu sebagai cara membantu klub-klub Spanyol yang mengalami kesulitan finansial karena pandemi virus corona.

Sebagai gantinya CVC, yang bermarkas di Luksemburg, akan mendapatkan 10 persen saham dari divisi. LaLiga menilai itu jadi kesepakatan jangka panjang demi kepentingan LaLiga, klub-klub, dan CVC.

Baca Juga:

Barcelona Dituding Tak Lakukan Upaya Maksimal untuk Pertahankan Lionel Messi

Era Baru Tanpa Lionel Messi, Berikut 6 Calon Top Skorer LaLiga 2021-2022

Alasan Real Madrid dan Barcelona Tolak Dana Segar dari LaLiga

Joan Laporta

Akan tapi tak semuanya menyambut dengan senang hati kesepakatan tersebut, khususnya Madrid dan Barcelona, dua klub dengan Presiden (Florentino Perez dan Joan Laporta) yang sama-sama bersikeras mengadakan Liga Super Eropa (ESL).

Madrid bahkan telah bergerak mengambil sikap, mengancam membawa LaLiga ke ranah hukum alias digugat oleh Madrid terkait kesepakatan tersebut.

"Dewan Direksi Real Madrid CF, rapat hari ini pukul 11:00, dengan suara bulat setuju untuk melakukan tindakan hukum perdata dan pidana terhadap presiden LaLiga, Tuan Javier Tebas Medrano, terhadap Tuan Javier de Jaime Guijarro yang bertanggung jawab dari CVC Fund dan terhadap CVC Capital Partners SICAV-FIS Fund itu sendiri," demikian pernyataan resmi dari Madrid.

Florentino Perez

"Demikian pula, Direksi juga telah memutuskan untuk melakukan segala bentuk tindakan hukum yang dianggap tepat untuk membatalkan dan meniadakan kemungkinan kesepakatan yang diadopsi oleh Majelis LaLiga, yang akan diadakan pada 12 Agustus 2021, mengenai kesepakatan antara LaLiga dan Dana CVC."

Sikap itu sebagai lanjutan pembicaraan kala Tebas dan Laporta makan malam bersama sebelumnya. Keduanya, mewakili klub masing-masing, melakukan protes terkait kesepakatan LaLiga dengan CVC.

LaLiga Breaking News Real Madrid Barcelona
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.855

Berita Terkait

Inggris
Manchester City Kalah, Pep Guardiola Bungkam soal Wasit
Bos Manchester City Pep Guardiola menolak menyalahkan wasit setelah timnya dikalahkan Newcastle United 1-2 dalam laga lanjutan Premier League.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Manchester City Kalah, Pep Guardiola Bungkam soal Wasit
Timnas
Waketum PSSI Kaget Nova Arianto Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
Waketum PSSI Zainudin Amali mengaku tidak mengetahui keputusan Nova Arianto diangkat sebagai pelatih Timnas Indonesia U-20.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Waketum PSSI Kaget Nova Arianto Diumumkan Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-20
Spanyol
Raih Kemenangan Pertama di Camp Nou sebagai Pelatih Barcelona, Mimpi Hansi Flick Jadi Kenyataan
Pelatih Barcelona Hansi Flick tidak bisa menutupi kegembiraannya bisa meraih kemenangan pertamanya di Camp Nou.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Raih Kemenangan Pertama di Camp Nou sebagai Pelatih Barcelona, Mimpi Hansi Flick Jadi Kenyataan
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs AC Milan, Senin 24 November 2025
Derby della Madonnina Inter Milan vs AC Milan yang digelar Senin (24/11) dini hari WIB, diperkirakan akan berjalan ketat dan sengit.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Link Streaming Inter Milan vs AC Milan, Senin 24 November 2025
Liga Indonesia
Jakmania Bakal Pecahkan Rekor, Panpel Siapkan 50 Ribu Tiket Laga Persija vs PSIM di SUGBK
Persija akan menjamu PSIM di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11). Panpel menyiapkan 50 ribu lembar tiket untuk The Jakmania.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Jakmania Bakal Pecahkan Rekor, Panpel Siapkan 50 Ribu Tiket Laga Persija vs PSIM di SUGBK
Inggris
Liverpool Dibantai Nottingham Forest, Alexander Isak Bikin Rekor yang Tidak Diinginkan
Kekalahan Liverpool dari Nottingham menjadi momen yang ingin segera dilupakan oleh Alexander Isak yang kembali tampil mengecewakan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Liverpool Dibantai Nottingham Forest, Alexander Isak Bikin Rekor yang Tidak Diinginkan
Timnas
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
PSSI mengutus Ketua BTN Sumardji ke Eropa. Namun, PSSI tidak menjamin pelatih baru Timnas Indonesia berasal dari Eropa.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Update Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia, PSSI Utus Ketua BTN Sumardji ke Eropa
Ragam
5 Kekalahan Terberat Liverpool di Anfield pada Era Modern
Liverpool telah menderita beberapa kekalahan memalukan di kandang sendiri sepanjang sejarah gemilang mereka.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
5 Kekalahan Terberat Liverpool di Anfield pada Era Modern
Inggris
Liverpool Babak Belur, Arne Slot Yakin Ada Jalan Keluar dari Keterpurukan
Arne Slot menegaskan dirinya bertanggung jawab setelah Liverpool menderita kekalahan kandang terberat sepanjang sejarah mereka di Premier League.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Liverpool Babak Belur, Arne Slot Yakin Ada Jalan Keluar dari Keterpurukan
Italia
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Inter Milan vs AC Milan: Ada Jarak Cukup Jauh
Prediksi superkomputer Opta untuk Derby della Madonnina mengungkap peluang menang Inter dan AC Milan dengan selisih cukup jauh. Simak siapa yang diunggulkan dan prediksi susunan pemainnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Inter Milan vs AC Milan: Ada Jarak Cukup Jauh
Bagikan