Balas Sindiran Xavi, Arteta Anggap Wajar Duel Uji Coba Barcelona Vs Arsenal Serasa Liga Champions

Arteta merasa, apa yang ditampilkan Arsenal ada di tahap yang wajar.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Jumat, 28 Juli 2023
Balas Sindiran Xavi, Arteta Anggap Wajar Duel Uji Coba Barcelona Vs Arsenal Serasa Liga Champions
Arteta dan Xavi (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Arsenal, Mikel Arteta, merespons sindiran pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, yang menganggap The Gunners terlalu serius pada laga uji coba. Arteta merasa, apa yang ditampilkan timnya ada di tahap yang wajar.

Arsenal menantang Barcelona pada laga uji coba menyambut musim baru, di SoFi Stadium, Kamis (28/7). Pertandingan itu dimenangi The Gunners dengan skor 5-3.

Usai laga, Xavi mengungkapkan kritik kepada Arsenal. Menurutnya, The Gunners tampil terlalu serius, bak duel di Liga Champions. Padahal, ini hanyalah laga uji coba.

Baca Juga:

Declan Rice dan Nasib 5 Rekrutan Termahal Arsenal

7 Hal yang Tidak Banyak Diketahui Mengenai Kai Havertz

Kai Havertz dan Declan Rice Bak Ditelan Bumi Lawan Man United, Mikel Arteta Beri Penjelasan

"Intensitas yang diberikan Arsenal tidak normal. Terlalu banyak pelanggaran untuk pertandingan persahabatan," kata Xavi.

"Saya mengerti semua orang ingin menang. Namun, saya memberi tahu Arteta jika ini seperti pertandingan Liga Champions. Intensitas yang mereka berikan terlalu tinggi."

Merespons Xavi, Arteta merasa tidak ada yang salah. Ia menilai para pemain yang menentukan apa yang terjadi di dalam lapangan.

"Pada akhirnya, sepak bola adalah milik para pemain. Kami tampil di depan 80 ribu orang. Ketika pertandingan dimulai, para pemain akan melawan perintah pelatih dan melakukan apa yang diinginkan setelah pelanggaran pertama," ujar Arteta.

"Mereka akan mulai intens dan akan mulai bermain," imbuh mantan tangan kanan Pep Guardiola itu.

Arsenal akan memulai musim ini dengan menantang Manchester City pada laga final Community Shield (6/8). Enam hari berselang, Kai Havertz dan kawan-kawan akan menjamu Nottingham Forest pada laga perdana Premier League 2023-2024.

Arsenal Barcelona Mikel Arteta Xavi Hernandez
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.137

Berita Terkait

Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Klasemen
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Arsenal gagal menaklukkan Liverpool dan hanya bermain imbang di Emirates. Hasil ini membuat jarak di puncak klasemen Premier League 2025/2026 kini melebar jadi enam poin. Cek klasemen lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Inggris
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Mikel Arteta mengapresiasi perjuangan Arsenal saat imbang 0-0 lawan Liverpool di pekan 21 Premier League.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Inggris
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Arsenal imbang 0-0 melawan Arsenal di pekan 21 Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Inggris
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Pertandingan pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool berakhir imbang tanpa gol. Kejadian Gabriel Martinelli dengan Conor Bradley juga menjadi sorotan.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Spanyol
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Ditegaskan oleh kiper Real Madrid, Thibaut Courtouis, timnya lapar untuk melakukan balas dendam kepada Barcelona di final Piala Super Spanyol.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Piala Super Spanyol: El Clasico di Final, Real Madrid Usung Misi Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Real Madrid mengalahkan rival sekota, Atletico Madrid, dengan skor 2-1 di semifinal Piala Super Spanyol dan akan melawan Barcelona di final.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Piala Super Spanyol: Real Madrid Menang, Pastikan El Clasico di Final
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Hasil pertandingan liga-liga Eropa yang berlangsung Jumat (09/01) dini hari WIB melibatkan AC Milan dan Arsenal.
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Bagikan