Arsenal Resmi Pinjam David Raya dari Brentford
BolaSkor.com - Kiper asal Spanyol David Raya telah bergabung dengan Arsenal dari Brentford dengan status pinjaman selama satu musim.
Pemain berusia 27 tahun itu telah menjadi bagian integral Brentford dalam beberapa musim terakhir. Musim lalu, Raya memperkuat Brentford di semua pertandingan Premier League.
Lahir di Barcelona, David Raya datang ke Inggris pada usia 16 tahun ketika dia menandatangani kontrak dengan Blackburn Rovers sebagai pemain akademi.
Baca Juga:
Arsenal 2-1 Nottingham: Awal yang Baik untuk The Gunners
Prediksi Premier League 2023-2024: Tantangan Manchester City, Perebutan Empat Besar Memanas
Profil dan 7 Fakta Menarik dari Bek Anyar Manchester City, Josko Gvardiol

Musim lalu, menyusul penampilan apiknya bersama Brentford David Raya dipanggil timnas Spanyol pada Maret 2022, melakukan debutnya dalam kemenangan 2-1 melawan Albania. David kemudian dipilih untuk skuad Piala Dunia 2022.
“Kami menyambut David dengan status pinjaman selama satu musim dari Brentford. David adalah penjaga gawang berkualitas tinggi, yang secara konsisten tampil di level tinggi bersama Brentford di Premier League," ujar Direktur Olahraga Arsenal Edu di laman resmi klub.
"Dengan bergabungnya David, kami menambah kualitas dan kedalaman skuad kami sehingga dapat tampil di level setinggi mungkin di semua kompetisi.”
Sebagai bagian dari perjanjian, ada opsi untuk membuat kepindahan menjadi permanen. David akan mengenakan nomor punggung 22.
Yusuf Abdillah
9.503
Berita Terkait
FIFA Jatuhkan Sanksi kepada Thom Haye, Shayne Pattynama, dan PSSI
Daftar 30 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk Lawan Mali: Ada Ivar Jenner dan Mauro Zijlstra
Persiapan SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Uji Coba Kontra Mali di Bogor
Ruben Amorim Soroti Masalah Utama yang Menghantui Manchester United
Kemenpora Minta PBSI Rombak Tim dan Turunkan Skuad Terbaik di SEA Games 2025
5 Kemenangan Paling Berkesan Arsenal di Markas Sunderland
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Sunderland vs Arsenal, Reuni Granit Xhaka dan Cerita soal Mikel Arteta
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang