Arema FC Siapkan Fisik Prima Menuju Markas PSM

Arema FC menggelar pemusatan latihan di Kota Batu, Jawa Timur.
Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 17 Oktober 2023
Arema FC Siapkan Fisik Prima Menuju Markas PSM
Gustavo Almeoda saat berlatih di Kota Batu. (BolaSkor.com/Bimaswara)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arema FC fokus terhadap pemulihan kondisi pemain selama menggelar program pemusatan latihan di Kota Batu, Jawa Timur. Tak hanya aspek fisik, Tim Singo Edan juga terus memantapkan persiapan dari segi teknik dan taktikal jelang kembali bertanding pada lanjutan Liga 1 2023/2024.

"Berlatih dengan kondisi lapangan yang baik, tentu bisa meningkatkan performa tim. Itu tujuan kami ingin dicapai selama disini," ujar Pelatih Arema FC, Fernando Valente usai memimpin sesi latihan di Kusuma Agro Wisata Kota Batu, Senin (16/10).

Gustavo Almeida dkk memang dihadapkan pada jadwal berat jelang memasuki paruh musim kompetisi. Setelah pemusatan latihan yang digelar 15-18 Oktober berakhir, Arema FC akan langsung menuju Parepare untuk menantang PSM Makassar Sabtu (20/10), sebelum menjamu Madura United di Bali (28/10).

Baca Juga:

Pelatih Persib Bicara Peluang Empat Pemain Timnas Tampil Melawan Borneo FC

Kembali ke Persib, Tyronne Ungkap Kondisinya Serta Kehadiran Levy Madinda


"Target kami sudah jelas, yakni mengambil poin pada dua pertandingan itu. Karena kami ingin tim ini segera keluar dari zona degradasi dan lebih baik," urai pelatih berpaspor Portugal tersebut.

Selama pemusatan latihan itu, Arema FC juga sedang mencari komposisi yang pas setelah dipastikan tanpa Dendi Santoso karena sanksi larangan bermain dalam 2 partai Liga 1 dari Komdis PSSI.

Sayangnya, komposisi pemain masih tak lengkap dalam program pemusatan latihan. Johan Al Farizi, Muhammad Rafli dan Julian Schwarzer masih berlatih terpisah karena cedera, sedangkan Evan Dimas sudah tak tampak lagi sejak tim pulang dari Bali.

"Tim akan menjalani perjalanan panjang ke (markas) PSM Makassar. Jadi tak hanya latihan di lapangan, latihan kebugaran juga untuk meningkatkan kebugaran fisik pemain," tuntas pelatih berlisensi UEFA Pro tersebut. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi)

Arema FC Psm makassar Liga 1
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Persebaya Surabaya mendatangkan dua pemain asing berposisi gelandang tengah dan bek kiri.
Tengku Sufiyanto - Kamis, 08 Januari 2026
Bernardo Tavares Tak Akan Bajak Pemain PSM, Datangkan Dua Pemain Asing Anyar ke Persebaya
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Bali United menang 1-0 atas Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta. Sementara itu, Persita menang di kandang Persis.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Bali United Kalahkan Arema FC, Persita Menang di Kandang Persis Solo
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Borneo FC Samarinda mengalahkan PSM Makassar 2-1.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 03 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persebaya Menang Tipis dari Madura United, Borneo FC ke Puncak Klasemen
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Persita Sukses Bungkam Arema FC di Kanjuruhan
Persita sukses meraih tiga poin di kandang Arema FC, meski bermain dengan 10 pemain sejak menit 69' setelah Andrean Rindorindo mendapatkan kartu merah.
Rizqi Ariandi - Selasa, 30 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Persita Sukses Bungkam Arema FC di Kanjuruhan
Liga Indonesia
Persib Hanya Menang Tipis atas PSM Makassar, Bojan Hodak: Yang Penting 3 Poin
Persib Bandung hanya menang tipis 1-0 atas PSM Makassar di Stadion GBLA, Sabtu (27/12).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 28 Desember 2025
Persib Hanya Menang Tipis atas PSM Makassar, Bojan Hodak: Yang Penting 3 Poin
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Bawa Persib Bandung Kalahkan PSM Makassar
Persib mengalahkan PSM Makassar, pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Sabtu (27/12) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 27 Desember 2025
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Bawa Persib Bandung Kalahkan PSM Makassar
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs PSM Makassar di Super League 2025/2026 Sabtu 27 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Sabtu (27/12) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 27 Desember 2025
Link Streaming Persib Bandung vs PSM Makassar di Super League 2025/2026 Sabtu 27 Desember 2025, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs PSM Makassar di Super League 2025/2026, Sabtu 27 Desember 2025
Persib Bandung menjamu PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Sabtu (27/12) pukul 19.00 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 27 Desember 2025
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs PSM Makassar di Super League 2025/2026, Sabtu 27 Desember 2025
Liga Indonesia
Bojan Hodak Waspadai Kebangkitan PSM Makassar
Persib Bandung tak bisa diperkuat Ramon Tanque dan Federico Barba dalam pertandingan melawan PSM Makassar.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 26 Desember 2025
Bojan Hodak Waspadai Kebangkitan PSM Makassar
Liga Indonesia
Persib vs PSM, Laga Spesial Marc Klok
Persib Bandung menjamu PSM Makassar di Stadion GBLA, Sabtu (27/12).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 26 Desember 2025
Persib vs PSM, Laga Spesial Marc Klok
Bagikan