Liga 1
Arema FC Lepas Dua Staf Pelatih asal Portugal
BolaSkor.com - Arema FC tampak tak mau main-main lagi dalam membenahi staf kepelatihan tim di sisa kompetisi musim ini. Hal itu sudah ditampakkan saat menggusur posisi Fernando Valente dari pelatih kepala.
Kekalahan dari PSIS Semarang di Bali (5/2) jadi momentum perubahan pelatih di tubuh Arema FC. Tak sampai disitu, klub juga turut melepas 2 asisten pelatih lainnya.
Keduanya merupakan kolega Valente yang ikut diboyong dari Portugal. Daniel Chaves dan Nelson Leitao secara resmi berpisah usai Arema mengandaskan Rans Nusantara FC 3-2 di Bantul, Kamis (22/2) kemarin.
Baca Juga:
Gustavo Almeida Absen, Marko Simic Jadi Tumpuan Persija Hadapi Arema FC
Kemenangan atas Arema FC Jadi Target, Thomas Doll Minta Pemain Persija Berpikir
"Manajemen sudah bicara dengan Daniel Chaves dan Nelson Leitao. Keduanya memilih untuk tidak lagi bersama Arema FC," ucap manajer tim, Wiebie Dwi Andriyas.
Situasi ini membuat staf kepelatihan Arema FC kembali ke setelan semula. Dua diantaranya adalah Kuncoro dan Siswantoro yang berada di tim sejak awal musim.
Sementara untuk menggantikan Valente, Arema FC menunjuk Widodo Cahyono Putro sebagai pelatih kepala plus Agung Prasetyo (pelatih kiper) yang membantunya di Deltras FC. (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)
Tengku Sufiyanto
17.931
Berita Terkait
Tanpa Influencer, 26 Warriors Siap Panaskan Prime Kumite Championship 3 di Jakarta
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini