Arema FC Dilatih Ayah dari Gelandang Asing Persebaya?

Dia adalah ayah dari Ze Valente.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Sabtu, 19 Agustus 2023
Arema FC Dilatih Ayah dari Gelandang Asing Persebaya?
Jose Fernando Martins Valente. (Istimewa)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arema FC masih belum menyudahi perburuan untuk mengisi posisi pelatih kepala jelang mengarungi jadwal pekan ke-9 Liga 1 2023/2024. Jadwal terdekat, Tim Singo Edan akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Minggu (20/8).

Namun hingga kini, tanda-tanda pelatih baru belum datang. Kabar merapatnya eks pelatih Persik Kediri, Divaldo Alves tak kunjung jelas, begitu pula Aji Santoso yang bahkan sudah resmi menangani Persikabo 1973 setelah berpisah dengan Persebaya Surabaya.

Informasi terbaru, Arema FC tampaknya lebih condong untuk merekrut pelatih pendatang baru. Artinya, pelatih yang melanjutkan tugas Joko Susilo di Arema FC nanti belum pernah melatih tim di Liga 1 sebelumnya.

Baca Juga:

Arema FC Perbaiki Kursi Stadion Dipta yang Dirusak Penonton

Jakmania Sambangi Latihan Persija, Thomas Doll Umbar Janji Lawan Arema FC

Saat ini, kabar terbaru menyebutkan bahwa Arema FC sedang berusaha menyelesaikan negosiasi dengan salah satu pelatih asing asal Portugal. Namanya adalah Jose Fernando Martins Valente, yang tak lain adalah ayah dari gelandang serang Persebaya Surabaya, Ze Valente.

"Sudah mengerucut kepada satu nama, pelatih asing. Targetnya ia sudah memimpin tim saat (menghadapi Persija) di Jakarta," ujar General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi beberapa waktu lalu.

Menelisik kualifikasinya, Fernando Valente memang belum pernah melatih tim di sepak bola Indonesia. Pelatih berlisensi UEFA A itu sebelumnya membesut tim muda Liga Portugal, Estoril Praia U-23 pada 2022 setelah melatih Shakhtar Donetsk di Liga Ukraina U-19 periode 2019 sampai 2021 lalu.

Mencuatnya nama Fernando Valente lantas relevan dengan pernyataan pelatih sementara Arema FC, Kuncoro yang menyebut bahwa pelatih baru Gustavo Almeida dkk merupakan muka baru. Hanya saja, ia meminta awak pers untuk bersabar menunggu kedatangannya.

"Tim ini butuh pelatih yang fresh, yang bisa mengubah keadaan. Meski nantinya pelatih baru (berkiprah di Indonesia), tapi bisa dilihat dari rekam jejaknya," ungkap Kuncoro pada sesi latihan jelang keberangkatan tim ke Jakarta, Kamis (17/8). (Laporan Kontributor Bimaswara Dumugi/Malang)

Arema FC Persebaya surabaya Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.640

Berita Terkait

Inggris
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Manchester City akan menjalani laga penting saat menjamu Liverpool di Stadion Etihad pada laga pekan ke-11 Premier League.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester City vs Liverpool: Tidak Mau Ambil Risiko, Pep Guardiola Masih Akan Parkir Rodri
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Skuad Garuda Muda menghadapi tim kuat Brasil di Aspire Zone - Picth 7, Qatar, Jumat (7/11) pukul 22.45 malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Brasil vs Indonesia di Piala Dunia U-17 2025 7 November 2025 dan Cara Menontonnya
Inggris
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Dominik Szoboszlai telah membuktikan dirinya sangat berharga bagi Liverpool musim ini.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Punya Peran Penting, Liverpool Ingin Ikat Dominik Szoboszlai dengan Kontrak Jangka Panjang
Bulu Tangkis
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Adapun SEA Games 2025 akan digelar di Thailand pada 9-20 Desember 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Rampungkan Review 52 Cabor SEA Games 2025, Potensi Rebut 78 Emas
Liga Indonesia
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Persib menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Stadion MBPJ, Selangor, Malaysia, Kamis (6/11) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kata Bojan Hodak Usai Persib Lakukan Epic Comeback Melawan Selangor
Timnas
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) berharap cabang olahraga (cabor) sepak bola bisa membawa pulang medali dari ajang SEA Games 2025.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 07 November 2025
Kemenpora Tak Membebani Timnas Indonesia U-22 Pertahankan Medali Emas di SEA Games 2025 Thailand
Inggris
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Arsenal mengukir catatan spektakuler dengan selalu menang dalam 10 laga beruntun di semua kompetisi.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Rentetan Kemenangan Beruntun Arsenal Diprediksi Akan Terhenti di Markas Sunderland
Italia
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Pelatih AC Milan Massimiliano Allegri dikabarkan masih mengevaluasi opsi di posisi penyerang tengah.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Santiago Gimenez Belum Cetak Gol, AC Milan Masukkan Dua Penyerang dalam Daftar Incaran
Inggris
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Ruben Amorim menanggapi kritik yang dilontarkan oleh Cristiano Ronaldo.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Manchester United Kembali Dikritik Cristiano Ronaldo, Ini Jawaban Ruben Amorim
Liga Europa
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Lille dan Go Ahead Eagles yang diperkuat Calvin Verdonk dan Dean James kalah di Liga Europa.
Yusuf Abdillah - Jumat, 07 November 2025
Hasil Liga Europa: Calvin Verdonk dan Dean James Kompak Telan Kekalahan
Bagikan