Alasan Xavi Urung Tinggalkan Barcelona di Akhir Musim

Xavi Hernandez tidak jadi pergi dari Barcelona.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 25 April 2024
Alasan Xavi Urung Tinggalkan Barcelona di Akhir Musim
Xavi Hernandez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - FC Barcelona tidak perlu pusing lagi mencari pelatih baru untuk masa depan, sebab pelatih saat ini, Xavi Hernandez, mengubah keputusannya untuk pergi. Legenda Barcelona itu memutuskan bertahan.

Sebelumnya, Xavi bersikeras dengan keputusannya pergi di akhir musim menyusul serangkaian hasil negatif. Menurutnya, Barcelona butuh perubahan dan nuansa baru hingga ia berpikir untuk pergi.

Akan tapi baru ini, kabar dari pakar transfer sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, menuturkan apabila Xavi bertahan. Keputusan itu dibuat usai berbincang dengan direksi dan Presiden Barcelona, Joan Laporta.

Baca Juga:

Xavi Hernandez Batal Tinggalkan Barcelona

Sempat Diincar Barcelona, Unai Emery Perpanjang Kontrak dengan Aston Villa hingga 2027

Real Madrid 3-2 Barcelona: Drama El Clasico di Santiago Bernabeu

"Xavi telah memutuskan untuk berubah pikiran dan bertahan sebagai pelatih Barcelona!" papar Romano.

"Setelah pertemuan malam ini dan Laporta mendesaknya untuk tetap tinggal, Xavi menerima persyaratan Barca dan akan terus menjadi pelatih kepala."

Kabar itu dikonfirmasi Laporta. Ia menuturkan alasan mengapa Xavi mengubah keputusannya untuk pergi dan bertahan. Salah satu alasannya adalah ketertarikannya melanjutkan proyek Barcelona.

"Selamat pagi semuanya. Saya senang mengumumkan bahwa Xavi terus menjadi pelatih tim utama Barca," tutur Laporta dikutip dari Football-Espana.

"Dia membuat beberapa pernyataan bahwa dia sempat mempertimbangkan untuk pergi, namun kemarin dia menyampaikan kepada saya antusiasmenya terhadap proyek dan tim, untuk terus menang, kini menjadi lebih kompetitif."

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

"Beberapa perubahan akan dilakukan untuk memperbaiki keadaan. Sejak kami bertemu kemarin, kami sudah jelas bahwa itu adalah kabar baik. Stabilitas adalah prinsip dalam proyek yang sukses dan khususnya untuk proyek ini."

"Kami memahami berbagai hal dengan cara yang sama. Saat kami menganalisis berbagai hal, pelatih kami selalu memikirkan yang terbaik untuk Barca. Merupakan berita bagus bahwa Xavi melanjutkan."

"Tim yang kami miliki, yang sedang melakukan konsolidasi, dengan pemain-pemain muda, membutuhkan stabilitas ini. Xavi menjadi acuan para pemain dan kita bisa melihatnya. Hari ini saya sangat bahagia. Dewan direksi dengan suara bulat mendukung keputusan ini," urainya.

Barcelona FC Barcelona Xavi Xavi Hernandez
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.875

Berita Terkait

Inggris
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Kemenangan telak Chelsea atas Barcelona tidak lepas dari taktik yang diterapkan pelatih Chelsea Enzo Maresca.
Yusuf Abdillah - Rabu, 26 November 2025
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
Liga Champions
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Barcelona dipermalukan Chelsea 3-0 di Liga Champions, tapi Hansi Flick justru mengeluarkan janji berani soal masa depan Blaugrana. Apa kata sang pelatih setelah kekalahan memalukan ini?
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Liga Champions
Liga Champions: Kekalahan Lawan Chelsea Bongkar Kebobrokan Barcelona
Barcelona dibantai Chelsea 3-0 dan Eric García buka-bukaan soal bobroknya performa Blaugrana. Apa saja titik lemah Barca yang makin terbongkar?
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Liga Champions: Kekalahan Lawan Chelsea Bongkar Kebobrokan Barcelona
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Chelsea menggasak Barcelona 3-0 di Liga Champions! Manchester City kalah memalukan di kandang, sementara Juventus menang dramatis di menit akhir.
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Prediksi
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Chelsea akan menghadapi Barcelona pada lanjutan pekan lima fase liga Liga Champions di Stamford Bridge. Berikut prediksi susunan pemain kedua tim.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Barcelona: Sama-sama Menggunakan Taktik 4-2-3-1
Prediksi
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona pada lanjutan laga Liga Champions di Stamford Bridge dan berikut prediksi pemenang versi superkomputer.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Prediksi Superkomputer soal Pemenang Laga Liga Champions Chelsea vs Barcelona
Liga Champions
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Pertandingan Liga Champions Chelsea vs Barcelona bukan hanya sarat nostalgia, tetapi juga spesial untuk Marc Cucurella.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jumpa Barcelona, Laga Spesial untuk Marc Cucurella
Liga Champions
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Pelatih Barcelona Hansi Flick mengatakan skuad asuhannya siap menunjukkan kualitas terbaik menghadapi salah satu rival terbesar mereka.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Stamford Bridge Panggung yang Tepat untuk Barcelona Buktikan Kemampuan
Liga Champions
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Enzo Maresca menyadari ancaman besar yang dibawa Barcelona, terutama lewat gaya bermain agresif dan garis pertahanan tinggi.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Enzo Maresca Sebut Resep Chelsea untuk Meredam Gaya Bermain Barcelona
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Chelsea akan menjamu Barcelona di Stamford Bridge pada matchday kelima Liga Champions, Rabu (26/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 25 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Barcelona
Bagikan