5 Kuda Hitam Paling Menjanjikan di Piala Eropa 2020

Berikut ini adalah lima tim kuda hitam paling menjanjikan pada Piala Eropa 2020:
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Senin, 07 Juni 2021
5 Kuda Hitam Paling Menjanjikan di Piala Eropa 2020
Timnas Polandia (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tak banyak yang menyangka Islandia bisa jauh melangkah pada Piala Eropa 2016. Kini, ada sejumlah tim yang berpotensi menjadi kuda hitam pada empat tahun berselang, mengikuti jejak Islandia.

Islandia melaju hingga perempat final sebelum akhirnya ditekuk Prancis. Catatannya cukup luar biasa yakni menyingkirkan Inggris pada babak 16 besar.

Tentunya, pada Piala Eropa 2020 pun terdapat sejumlah tim yang layak dilabeli sebagai kuda hitam. Meski materi pemain tidak terlalu berkilau dibanding para raksasa, tetapi siap bertarung sejauh mungkin.

Baca Juga:

Hasil Laga Uji Coba Internasional: Belanda Pesta Gol, Inggris Menang

Skuad Lengkap Grup B Piala Eropa 2020

7 Pemain Kinclong yang Tidak Masuk Skuad Inggris di Piala Eropa 2020

Berikut ini adalah lima tim kuda hitam paling menjanjikan pada Piala Eropa 2020:

Polandia

Polandia

Kuda hitam pertama dalam Piala Eropa 2020 kali ini adalah Polandia. Bia?o-czerwoni bergabung di Grup E bersama Swedia, Slovakia, dan Spanyol.

Polandia melakoni babak kualifikasi dengan cukup menjanjikan. Dari delapan laga, Polandia meraih enam menang, satu imbang, dan hanya satu kali kalah.

Materi pemain Polandia pun menjanjikan. Pada lini serang, Robert Lewandowski dan Arkadiusz Milik siap menebar ancaman. Sementara itu, pada sektor tengah, Piotr Zielinski siap mengambil peran sebagai motor permainan.

Austria

Austria

Tim berikutnya adalah Austria. Pantang menganggap remeh David Alaba dan kawan-kawan. Austria memendam potensi membuat kejutan meski bergabung di grup yang cukup berat yakni bersama Belanda, Makedonia Utara, dan Ukraina.

Das Team dipimpin oleh pelatih yang mengenal dengan baik sepak bola Austria, Franco Foda. Juru taktik 55 tahun itu sudah memimpin tim nasional Austria sejak 2017.

Selain Alaba, Austria juga punya pemain berbahaya lainnya seperti Sasa Kalajdzic, Christoph Baumgartner, Konrad Laimer, Xaver Schlager, dan Martin Hinteregger.

Swiss

Swiss

Setelah hanya menembus 16 besar pada edisi terakhir, tentunya tim nasional Swiss ingin lebih berbicara banyak kali ini. La Nati membawa sejumlah pilar yang memperkuat tim elite Eropa.

Skuad Swiss terlihat seimbang pada setiap lininya. Dari sektor pertahanan, Bek Borussia Dortmund, Manuel Akanji, siap gotong royong dengan penggawa Borussia Monchengladbach, Nico Elvedi.

Swiss juga punya gelandang-gelandang petarung seperti Granit Xhaka, Denis Zakaria, dan Remo Freuler. Pada sisi sayap, Xherdan Shaqiri yang punya banyak pengalaman siap beraksi.

Urusan membobol gawang lawan, Swiss diperkuat Breel Embolo yang memiliki musim cukup apik bersama Monchengladbach. Selain itu, ada juga penyerang senior, Haris Seferovic.

Para pemain tersebut akan diramu oleh taktik Vladimir Petkovic. Pelatih yang membawa Lazio juara Coppa Italia itu sudah memimpin sejak 2014.

Swedia

Swedia

Swedia menerima kabar buruk jelang bergulirnya Piala Eropa 2020. Sang legenda, Zlatan Ibrahimovic, tidak bisa tampil karena masih dalam masa penyembuhan. Meski demikian, Swedia tetaplah tim yang punya modal cukup untuk membuat kejutan.

Janne Andersson sebagai pelatih memboyong pemain yang merupakan campuran senior dan junior. Pada sisi pemain muda, Swedia memiliki Jordan Larsson, Alexander Isak, Dejan Kulusevski, Mattias Svanberg, dan Jens Cajuste.

Sementara itu, Sebastian Larsson, Marcus Berg, Andreas Granqvist, dan Victor Lindelof siap memimpin para pemain lainnya bermodal segudang pengalaman. Tentunya, Swedia tak ingin mengulangi catatan pahit pada 2016 yang hanya menjadi juru kunci.

Denmark

Denmark

Denmark mengusung misi mengulangi kesuksesan pada Piala Eropa 1992. Tim Dinamit siap kembali meledak.

Meski hanya menempati posisi kedua pada babak kualifikasi, tetapi Denmark tidak pernah menelan kekalahan. Dari delapan laga, Christian Eriksen dan kawan-kawan mengoleksi 16 poin.

Materi pemain yang dibawa pun cukup mumpuni. Pada posisi kiper, penjaga gawang syarat pengalaman, Kasper Schmeichel bisa diandalkan. Sementara itu, bek Chelsea, Andreas Christensen menjadi palang pintu.

Untuk mencetak gol, Denmark memiliki pemain-pemain impresif seperti Yussuf Poulsen dan Kasper Dolberg. Selain itu, jangan lupakan striker Barcelona, Martin Braithwaite.

Piala Eropa 2020 Breaking News Trivia Sepak Bola Timnas Polandia Timnas Swedia Timnas Swiss Timnas denmark Timnas austria
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Liga Indonesia
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Ribuan The Jakmania menyambangi sesi latihan Persija di Depok pada Jumat (9/1). Kedatangan mereka untuk memberikan dukungan jelang duel Persib vs Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
Inggris
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Chelsea akan memulai era baru di bawah pelatih baru Liam Rosenior saat bertandang ke Charlton Athletic pada laga putaran ketiga Piala FA.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Liga Indonesia
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Bruno Tubarao menceritakan pengalamannya ketika menjalani laga derbi di Brasil, tepatnya saat membela Ceara SC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Lainnya
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Bandung bjb Tandamata mengawali ProIiga 2026 dengan manis usai menumbangkan Jakarta Livin Mandiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Ragam
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Persib Bandung dan Persija Jakarta memiliki catatan sejarah bertanding sejak 1931.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Chelsea akan menjalani laga tandang melawan Charlton Athletic pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 yang akan digelar di The Valley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dari lima perwakilan Indonesia di babak delapan besar, dua berhasil lolos ke semifinal.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Bagikan