Trivia Sepak Bola

3 Pemain Termahal yang Pernah Dibeli Chelsea dan Liverpool

Berikut ini adalah daftar tiga pemain termahal yang pernah dibeli Chelsea dan Liverpool.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Sabtu, 24 Februari 2024
3 Pemain Termahal yang Pernah Dibeli Chelsea dan Liverpool
Darwin Nunez (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Chelsea dan Liverpool menjadi dua di antara klub Premier League yang gemar membeli pemain mahal. Berikut ini adalah tiga pemain termahal yang pernah dibeli Chelsea dan Liverpool sepanjang sejarah.

Chelsea dan Liverpool akan saling bentrok pada Miggu (25/2) di Wembley Stadium. Keduanya bersua pada laga puncak Carabao Cup.

Baca Juga:

Badai Cedera Pemain Terjang Liverpool Jelang Laga-laga Penting pada Akhir Februari

Cole Palmer dan 5 Pemain Manchester City yang Menyeberang ke Chelsea

3 Calon Pengganti Mauricio Pochettino jika Dipecat Chelsea

Berdasarkan rekam jejak, Chelsea dan Liverpool memiliki kemiripan. Dalam beberapa tahun terakhir, kedua klub itu gemar membeli pemain mahal.

Berikut ini adalah daftar tiga pemain termahal yang pernah dibeli Chelsea dan Liverpool.

Chelsea

Enzo Fernandez (121 juta euro)

Penampilan gemilang Enzo Fernandez bersama tim nasional Argentina di Piala Dunia 2022 semakin meningkatkan keinginan Chelsea untuk memboyongnya. Akhirnya, The Blues menghabiskan dana hingga 121 juta euro untuk mendapatkan sang gelandang dari Benfica pada musim panas 2023.

Bahkan, dengan angka itu, Fernandez menjadi pemain termahal dalam sejarah Premier League. Ia mengalahkan rekor transfer Jack Grealish ketika pindah dari Aston Villa ke Manchester City.

Namun, performa Chelsea yang angin-anginan membuat Fernandez dikabarkan tidak betah. Kabar mengatakan jika jebolan akademi River Plate itu membuka peluang hengkang pada jendela transfer mendatang.

Moises Caicedo (116 juta euro)

Chelsea sangat mengagumi penampilan Moises Caicedo di lini kedua Brighton. Tidak heran, The Blues bersedia menghabiskan dana hingga 116 juta euro untuk mendapatkan gelandang 22 tahun tersebut pada awal musim ini.

Moises Caicedo digadang-gadang sebagai penerus N'Golo Kante yang memilih hengkang ke Arab Saudi. Gaya main keduanya dianggap mirip.

Sejauh ini, performa Moises Caicedo tidak bisa dikatakan spesial. Ia baru menorehkan satu assist dari 31 pertandingan.

Romelu Lukaku (113 juta euro)

Chelsea tergiur memulangkan kembali Romelu Lukaku ke Stamford Bridge usai penampilan apiknya bersama Inter Milan. Namun, yang didapatkan Chelsea hanyalah kekecewaan.

Chelsea rela mengabiskan dana hingga 113 juta euro untuk membawa pulang kembali Lukaku. Angka tersebut menjadikan Lukaku sebagai pemain termahal ketiga yang pernah diboyong The Blues.

Namun, musim pertama Lukaku setelah kembali penuh dengan kegagalan. Ia tidak masuk dalam taktik yang dibentuk Thomas Tuchel. Akhirnya, Lukaku dipinjamkan ke Inter Milan hanya satu musim berselang usai kedatangan.

Kini, Lukaku kembali dipinjamkan. Kali ini, ia menjadi ujung tombak AS Roma. Penyerang asal Belgia itu diprediksi akan benar-benar pergi pada akhir musim ini.

Liverpool

Darwin Nunez (85 juta euro)

Pemain pertama dalam transfer termahal Liverpool adalah Darwin Nunez. Penyerang 23 tahun itu menghabiskan dana 85 juta euro.

Sayangnya, Nunez masih angin-anginan. Padahal, Nunez dikenal trengginas ketika memperkuat Benfica. Nunez kerap melewatkan peluang emas di depan mata.

Tentunya, manajemen Liverpool berharap Nunez bisa kembali tajam. Sebab, pemain tim nasional Uruguay itu diharapkan menjadi striker jangka panjang The Reds.

Virgil van Dijk (84,65 juta euro)

Virgil van Dijk menjadi pemain kedua termahal yang pernah dibeli Liverpool. Untuk mendapatkan bek asal Belanda itu dari Southampton, Liverpool merogoh kocek hingga 84,65 juta euro.

Van Dijk membayar kepercayaan Liverpool dengan penampilan impresif di lapangan. Ia menjadi benteng yang sulit ditembus. Ia juga menjadi pemain kunci dalam keberhasilan The Reds juara Premier League dan Liga Champions.

Dominik Szoboszlai (70 juta euro)

Pemain termahal ketiga dalam sejarah transfer Liverpool adalah Dominik Szoboszlai. The Reds mengucurkan dana hinga 70 juta euro untuk menggaet sang gelandang dari Leipzig.

Dengan usia yang baru 23 tahun, Dominik Szoboszlai adalah investasi jangka panjang Liverpool. Sejauh ini, ia telah tampil dalam 28 pertandingan dengan torehan 5 gol dan 4 assist.

Szoboszlai adalah jenderal di lini tengah Liverpool. Selain sebagai gelandang serang, Szoboszlai juga bisa digeser menjadi pemain sayap.

Liverpool Chelsea Breaking News Trivia Sepak Bola Darwin Nunez Virgil van Dijk Dominik Szoboszlai Enzo Fernandez Moises Caicedo Romelu lukaku
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.127

Berita Terkait

Ragam
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Daftar 7 pemain yang pernah membela Arsenal dan Liverpool, kisah unik lintas rival Premier League, dari Jermaine Pennant hingga Raheem Sterling, lengkap dengan perjalanan karier mereka.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Pemain yang Pernah Membela Arsenal dan Liverpool
Inggris
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Kryptonite untuk The Gunners
7 fakta menarik duel Arsenal vs Liverpool di Premier League 2025/2026, statistik pertemuan, rekor kandang The Gunners, performa Bukayo Saka, dan dominasi The Reds.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Arsenal vs Liverpool: The Reds Jadi Kryptonite untuk The Gunners
Italia
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Prediksi hasil AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026 versi superkomputer Opta, peluang kemenangan Rossoneri, statistik simulasi, dan misi Milan menekan Inter Milan di klasemen.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi Hasil AC Milan vs Genoa Versi Superkomputer: Rossoneri Berpeluang Tambah Tiga Poin
Jadwal
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Link streaming AC Milan vs Genoa pada lanjutan Serie A Jumat 9 Januari 2026, jadwal siaran langsung, jam kick-off WIB, stadion San Siro, dan misi Rossoneri mengejar Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Link Streaming AC Milan vs Genoa, Jumat 9 Januari 2026
Jadwal
Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Jumat 9 Januari 2026
Link streaming Atletico Madrid vs Real Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol Jumat 9 Januari 2026, jadwal siaran, jam kick-off, stadion, dan duel panas derby Madrid.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Link Streaming Atletico Madrid vs Real Madrid, Jumat 9 Januari 2026
Prediksi
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Genoa: Jangan Biarkan Inter Milan Melaju Sendirian
Prediksi AC Milan vs Genoa Serie A 2025/2026, statistik pertandingan, kondisi tim, head to head, susunan pemain, dan prediksi skor, Milan tidak boleh terpeleset demi menekan Inter Milan.
Johan Kristiandi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi dan Statistik AC Milan vs Genoa: Jangan Biarkan Inter Milan Melaju Sendirian
Prediksi
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Liverpool: Duel Krusial dalam Perebutan Titel Premier League
Statistik serta prediksi pekan 21 Premier League antara Arsenal vs Liverpool di Emirates Stadium.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Liverpool: Duel Krusial dalam Perebutan Titel Premier League
Inggris
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Chelsea bermain dengan 10 pemain di Derby London melawan Fulham pada pekan 21 Premier League dan kalah 1-2.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Bermain dengan 10 Pemain, Chelsea Kalah di Derby London
Hasil akhir
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Pekan 21 Premier League dimainkan Kamis (08/01) dini hari WIB dengan dua hasil imbang dari dua tim Manchester, serta kekalahan Chelsea.
Arief Hadi - Kamis, 08 Januari 2026
Hasil Premier League: Duo Manchester Imbang, Chelsea Tumbang di Markas Fulham
Jadwal
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Jadwal siaran langsung dan link streaming Barcelona vs Athletic Bilbao di semifinal Piala Super Spanyol 2025/2026. Duel krusial perebutan tiket final, Kamis (8/1) dini hari WIB. Cek jam tayang dan link nontonnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 07 Januari 2026
Jadwal Siaran dan Link Streaming Barcelona vs Athletic Bilbao, Live di Televisi Nasional
Bagikan