Xavi Yakin Dembele Tak Akan Mengkhianati Barcelona
BolaSkor.com - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengomentari masa depan sang striker, Ousmane Dembele. Xavi percaya, Dembele akan segera meneken kontrak baru.
Barcelona harap-harap cemas terkait masa depan Ousmane Dembele. Bagaimana tidak, satu di antara pemain termahal dalam sejarah Barcelona itu akan berstatus bebas transfer pada bursa transfer musim panas mendatang.
Sejauh ini, Barcelona terus membujuk Dembele agar mau membubuhkan tanda tangan dalam kontrak. Xavi mengaku, mengetahui jika Dembele akan bertahan karena bahagia di Barcelona.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Arsenal Pesta Gol, Barca dan Juventus Dekati Empat Besar
Hasil Undian Ulang Babak 16 Besar Liga Champions: Inter Jumpa Liverpool, Madrid Lawan PSG
"Ousmane Dembele berbicara kepada saya jika dia ingin melanjutkan kariernya di Barcelona. Dembele juga bilang dia bahagia di Barcelona," urai Xavi seperti dilaporkan Sportsmole.
Menurut laporan yang berkembang di Spanyol, sejauh ini proses perpanjangan kontrak mentok pada nilai gaji. Proposal yang dilayangkan Barcelona jauh dari apa yang diharapkan Dembele.
Alasannya, Barcelona ingin memangkas gaji Dembele. Barca tidak sanggup membayar Dembele sesuai dengan permintaannya karena sedang mengalami masalah keuangan. Padahal, pada sisi lain, Dembele menginginkan kenaikan gaji.
"Masalah saat ini adalah mencapai kesepakatan dengan agennya. Dembele sadar akan menjadi pemain penting di Barcelona jika bertahan," papar Xavi.
Ousmane Dembele sudah berada di Barcelona sejak musim panas 2017. Ia datang dari Borussia Dortmund dengan mahar 135 juta euro.
Namun, perkembangan Dembele bersama Barca terganggu rentetan badai cedera. Striker 24 tahun tersebut baru beraksi dalam 125 pertandingan dengan torehan 30 gol dan 22 assist.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
AC Milan Tidak Malu Mengakui Inter dan Napoli Lebih Kuat