Wonderkid Birmingham Merapat ke Dortmund, Man United Alami Kasus 'Haaland' Jilid II

Manchester United harus bersiap kembali gigit jari karena buruan mereka lepas dari genggaman.
Arief HadiArief Hadi - Sabtu, 04 Juli 2020
Wonderkid Birmingham Merapat ke Dortmund, Man United Alami Kasus 'Haaland' Jilid II
Jude Bellingham (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United gagal merekrut Erling Haaland dari RB Salzburg pada Januari lalu dan pemain pergi ke Borussia Dortmund. Cerita yang sama berpotensi kembali terjadi kepada wonderkid Birmingham City, Jude Bellingham.

Gelandang berusia 17 tahun sudah menjadi target Man United untuk coba direkrut di musim panas mendatang. Bellingham menjadi target bersama dengan Jadon Sancho, Jack Grealish, dan James Maddison.

Akan tapi Man United harus bersiap gigit jari karena Bellingham lebih dekat merapat ke Dortmund. Klub asuhan Lucien Favre dinilai sebagai tempat yang lebih tepat untuk mengembangkan talenta seperti yang dimiliki Bellingham.

Dortmund disinyalir siap merekrut Bellingham sebesar 20 juta poundsterling dari Birmingham. Apabila transfer itu terjadi maka Man United kecele untuk kali kedua setelah Haaland juga lebih memilih pergi ke Dortmund.

Baca Juga:

Borussia Dortmund Bajak Wonderkid Incaran Manchester United

Jude Bellingham Disarankan Tidak Bergabung dengan Chelsea

Talenta Birmingham City Bersembunyi di Balik Jok Mobil kala Datang ke Manchester United

Jude Bellingham

Ole Gunnar Solskjaer, manajer United ditanya mengenai potensi kegagalan timnya mendapatkan Bellingham yang lebih dekat menuju Dortmund. Solskjaer dengan santai menanggapinya dengan jawaban yang diplomatis.

"Setiap pemain muda perlu membuat keputusan yang mereka sukai dan di mana mereka bisa membuat dampak. Jika Anda berusia 16, 17, 18, 19 atau 20 tahun, itu keputusan penting bagi mereka," tutur Solskjaer dikutip dari Mirror.

"Kami punya beberapa contoh pemain yang mengambil risiko, pindah dari klub besar ke klub kecil, dan itu tidak berhasil. Itu kesempatan, risiko yang mereka ambil. Saya berumur 22 tahun sebelum saya pergi ke Molde, 23 ketika saya datang ke United."

"John Arne Riise, yang berasal dari daerah yang sama dengan saya, pergi ke Monaco ketika dia berusia 16 tahun dan kami berdua memenangkan Liga Champions sebagai pemain, jadi ada jalan yang berbeda yang mengarah ke tujuan."

Sejak promosi dari akademi Birmingham pada 2019 Jude Bellingham telah menorehkan empat gol dari 38 laga. Disinyalir dia pergi ke Dortmund untuk mengikuti jejak sukses kompatriotnya, Jadon Sancho.

Breaking News Jude Bellingham Birmingham City Manchester United Dortmund Borussia Dortmund
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.242

Berita Terkait

Inggris
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Kontrak Harry Maguire akan berakhir di akhir musim ini dan Manchester United tengah mencari penggantinya, membidik bek Nottingham Forest: Murillo
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Bek yang Dibidik Manchester United untuk Gantikan Harry Maguire
Inggris
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Legenda Manchester United, Wayne Rooney, melihat Michael Carrick sebagai sosok yang tepat melatih klub saat ini.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Saat Ini, Michael Carrick Sosok yang Tepat Menangani Manchester United
Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bagikan