Willian, Pemain Gratisan Berikutnya yang Diincar oleh Juventus
BolaSkor.com - Mencari pemain gratisan bukanlah hal yang baru lagi jika menyangkut raksasa Italia, Juventus. Strategi transfer itu sejauh ini berjalan baik. Kabarnya, menurut laporan Daily Express, Juventus menjadikan Willian sebagai target berikutnya.
Willian, 31 tahun, kontraknya berakhir dengan Chelsea pada 2020. Jika tak ada perpanjangan kontrak darinya, maka Willian sudah bisa mencapai pra-kesepakatan dengan klub lain per Januari 2020 (atau bahkan hengkang di bursa transfer musim dingin).
Chelsea bisa menjualnya untuk mendapatkan uang transfer pada Januari 2020 atau melepasnya gratis di akhir musim. Tak pelak situasi itu coba dimanfaatkan Juventus yang sudah merekrut Emre Can, Adrien Rabiot, dan Aaron Ramsey, dengan gratis.
Baca Juga:
Rapor Bursa Transfer 5 Klub Elite Serie A: Inter dan Juventus Terbaik, Milan Mengecewakan
Willian merupakan pemain senior Chelsea. Penyerang sayap asal Brasil sudah berada di Stamford Bridge sejak 2013 dan meraih dua titel Premier League, satu Liga Europa, Piala Liga, dan Piala FA, dalam kurun waktu enam tahun memperkuat Chelsea.
Posisinya mulai terancam seiring kehadiran bintang muda dari Amerika Serikat, Christian Pulisic. Selain Pulisic, masih ada Pedro Rodriguez dan Callum Hudson-Odoi yang juga bermain baik di posisi sayap.
Terlebih, dalam skuat asuhan Frank Lampard saat ini, Willian tidak menjadi opsi pertama dalam taktik 4-2-3-1. Mason Mount menjadi pemain andalan Lampard dalam taktiknya tersebut.
Berbeda dengan taktik Maurizio Sarri yang mengedepankan lini serang dari sisi sayap, Willian disinyalir bisa lebih berkembang di bawah asuhan mantan manajernya itu. Selain Willian, Juventus juga coba merampungkan transfer pemain gratisan lainnya, Christian Eriksen, gelandang serang Tottenham Hotspur.
Arief Hadi
16.183
Berita Terkait
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri