Wembley Tambah Kapasitas untuk Semifinal dan Final Piala Eropa 2020

Lebih dari 60.000 penonton akan diizinkan hadir di Stadion Wembley untuk partai semifinal dan final Piala Eropa 2020.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 24 Juni 2021
Wembley Tambah Kapasitas untuk Semifinal dan Final Piala Eropa 2020
Stadion Wembley (twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Lebih dari 60.000 penonton akan diizinkan hadir di Stadion Wembley untuk partai semifinal dan final Piala Eropa 2020 setelah UEFA sepakat dengan pemerintah Inggris.

Pekan lalu UEFA mengatakan mereka sedang dalam pembicaraan dengan pihak berwenang di London tentang izin suporter masuk dengan tinggal di sana kurang dari 24 jam dan tetap berada dalam zona gelembung. UEFA juga mencari pengecualian karantina untuk tamu VIP, termasuk perwakilan sponsor.

Terbaru, pemerintah Inggris telah sepakat untuk meningkatkan kapasitas di fase penyisihan grup saat ini dari sekitar 22.000 menjadi 40.000 di babak 16 besar.

Baca Juga:

Hasil dan Klasemen Akhir Grup D: Inggris Juara Grup, Kroasia Lolos Lubang Jarum

Ketika Pemain-pemain Atalanta Mewarnai Keseruan Piala Eropa 2020

Piala Eropa 2020: Timnas Turki, dari Kuda Hitam Menjadi Tim Pesakitan

Sekarang Wembley diizinkan terisi hingga 75 persen kapasitas untuk semifinal dan final. Belum ada rincian yang diberikan tentang bagaimna penggemar dari luar negeri dapat hadir tanpa harus dikarantina setelah terbang ke London.

"18 bulan terakhir telah mengajari kami, baik di dalam maupun di luar lapangan, betapa pentingnya penggemar dalam permainan ini," kata presiden UEFA Aleksander Ceferin dikutip dari Marca.

"Turnamen ini telah menjadi mercusuar harapan untuk meyakinkan orang-orang bahwa kita kembali ke cara hidup yang lebih normal dan ini adalah langkah lebih lanjut," tambahnya.

"Saya berterima kasih kepada perdana menteri dan pemerintah Inggris atas kerja keras mereka dalam menyelesaikan kesepakatan ini dengan kami."

Turis dari semua negara non-Inggris yang bersaing di Piala Eropa 2020 harus dikarantina setidaknya selama lima hari setelah tiba di negeri Ratu Elizabeth. Hal tersebut sesuai dengan peraturan umum di Inggris untuk menekan laju penyebaran virus Corona.

Ada kekhawatiran di Inggris melihat adanya gelombang ketiga infeksi Covid-19 dengan kasus meningkat menjadi 68.449 selama tujuh hari terakhir. Angka tersebut mencuat karena adanya varian delta yang menular pertama kali diidentifikasi di India.

Kanselir Jerman Angela Merkel juga berharap UEFA dapat menangani masalah tersebut secara bertanggung jawab.

"Saya berharap UEFA akan menangani hal tersebut secara bertanggung jawab dan saya pikir baiknya jika stadion di sana tidak penuh," katanya di Berlin.

Untuk memasuki Wembley, sejauh ini penggemar harus menunjukkan hasil tes negatif covid atau bukti bahwa mereka telah divaksin.

Piala Eropa 2020 akan menjadi kerumumnan terbesar di Inggris sejak pandemi terjadi di negara tersebut pada Maret 2020. (sav)

Simak Rangkuman Keseruan Piala Eropa 2020 di sini

Piala Eropa 2020 Stadion wembley Breaking News
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.919

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Liga Indonesia
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Kapten Pelita Jaya Jakarta, Andakara Prastawa, memprediksi Persija Jakarta mampu mengalahkan Persib Bandung di kandangnya dengan skor tipis.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Bagikan