Waspada Dendam Morbidelli di 2023
BolaSkor.com - Franco Morbidelli berjanji tidak akan mengecewakan Yamaha kembali di musim 2023. Pembalap berjuluk Franky ini akan menebus segala kesalahan yang didapatnya di musim ini.
Harus diakui, MotoGP 2022 menjadi momen terburuk bagi Morbidelli. Pembalap asal Italia itu gagal memenuhi ekpetasi Yamaha.
Akibat permasalahan fisik yang dideritanya, Morbidelli hanya mampu finish di sepuluh besar pada dua balapan saja. Rekan satu tim Fabio Quartararo ini juga hanya bisa mengoleksi total 42 poin dan finish di urutan ke-19 pada klasemen akhir.
Namun kegagalan ini tidak membuat Morbidelli menyerah. Dia berjanji akan tampil lebih baik demi memuaskan tim ‘garpu tala’ di musim depan.
“Saya merasa menjadi pembalap lebih baik. Karena masa sulit membuat kamu lebih kuat. Sangat normal orang-orang tidak memahami upaya yang sudah kamu lakukan, tetapi saya tidak peduli dengan itu,” ujar Morbidelli dikutip dari tuttomorotiweb.it.
“Mereka hanya melihat apa yang terjadi di lintasan, mereka tidak mengkhawatirkan kamu, menyukai kamu, atau orang-orang disekeliling mu. Saya tidak marah,” sambungnya.
Terkait hal ini, Morbidelli juga berterima kasih kepada Yamaha karena masih memberikan kepercayaannya. Berkat hal tersebut, Morbidelli mampu menemukan semangat baru menghadapi persaingan musim depan.
“Tim sangat dekat dengan saya dan mendukung saya. Mereka selalu percaya kepada saya dan saya juga percaya kepada mereka, kita bekerja bersama-sama untuk berkembang,” jelas Morbidelli.
“Saya senang karena bisa mengubah gaya balap dari yang awalnya tenang menjadi agresif. Saya senang dengan perubahan yang berhasil saya buat. Musim ini memang sulit, terlalu memiliki akhir yang menyenangkan,” pungkas pembalap berusia 28 tahun itu.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Persib Bandung Incar 3 Poin dari Kandang Lion City Sailors FC
Pembagian Pot, Prosedur, dan Jadwal Drawing Piala Dunia 2026
Enzo Maresca Ungkap Resep Chelsea Menghajar Barcelona
PSIM Perkasa di Laga Tandang, Manajer Persija Tetap Yakin Menang
Link Streaming Arsenal vs Bayern Munchen, Kamis 27 November 2025
Laga Persija vs PSIM di SUGBK Jadi Momen Nostalgia The Jakmania dengan Brajamusti
Prediksi Pemenang Pertandingan Arsenal vs Bayern Munchen Versi Superkomputer
Panpel Persija Jakarta Siapkan 2000 Tiket untuk Suporter PSIM Yogyakarta
Superkomputer Bertenaga AI Prediksi Pemenang Duel Atletico Madrid vs Inter Milan
Jadwal Siaran Langsung Lion City Sailors FC vs Persib Bandung di ACL Two 2025/2026 26 November 2025