Waktu Akan Menjawab Nasib Masa Depan Eddie Nketiah di Arsenal

Eddie Nketiah kembali tampil bagus untuk Arsenal.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 09 Mei 2022
Waktu Akan Menjawab Nasib Masa Depan Eddie Nketiah di Arsenal
Selebrasi gol Eddie Nketiah (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arsenal semakin dekat dengan kepastian 100 persen tiket ke Liga Champions 2022-2023. Pada pekan 36 Premier League di Emirates Stadium kontra Leeds United, Minggu (08/05) malam WIB, The Gunners menang 2-1.

Dua gol Arsenal dicetak oleh Eddie Nketiah dalam kurun waktu lima menit (5' 10') yang dibalas gol Diego Llorente (66'). Leeds besutan Jesse Marsch semakin parah ketika Luke Ayling menerima kartu merah di menit 27.

Kemenangan Arsenal kian terlihat karena kartu merah itu. Arsenal memiliki 64 persen penguasaan bola dengan total 19 tendangan, serta sembilan sepakan tepat sasaran.

Arsenal ada di urutan empat klasemen dengan 66 poin dari 35 laga, terpaut empat poin dari Tottenham Hotspur di peringkat lima dengan raihan 62 poin dari 35 laga.

Baca Juga:

Punya Peran Penting, Mohamed Elneny Diharapkan Bertahan di Arsenal

Gabriel Jesus Sempurna untuk Arsenal di Bawah Asuhan Mikel Arteta

Teken Kontrak Baru, Mikel Arteta Ungkap Ambisi dengan Arsenal

Selain meraih tiga poin penting, performa Nketiah juga menjadi sisi positif lainnya. Penyerang berusia 22 tahun itu kontraknya akan berakhir di akhir musim ini, tetapi peluangnya teken kontrak baru masih terbuka.

Hanya waktu yang bisa menjawab teka teki masa depan produk akademi Arsenal itu. Nketiah tetap tenang dengannya, begitu juga dengan sang manajer Mikel Arteta.

“Ini adalah atmosfer yang hebat sepanjang musim, ini luar biasa,” kata Nketiah kepada Sky Sports. "Anda benar-benar merasakan hubungan antara para pemain dan para penggemar."

“Sungguh luar biasa bisa terlibat. Setiap pemain hanya ingin bermain dan mendapatkan peluang. Saya telah bekerja keras sepanjang musim untuk memastikan bahwa saya siap ketika mendapat kesempatan.

"Eddie melakukan apa yang telah dia lakukan sepanjang musim, dia sangat konsisten, dengan penampilannya dan betapa sedikit yang dia berikan! Biarkan dia, biarkan dia menikmati saat ini karena dia benar-benar layak mendapatkannya dan hal-hal akan terjadi secara alami," tambah Arteta.

Nketiah telah terlibat langsung dalam 25 gol pada karier seniornya di Arsenal: 89 laga, 22 gol, dan tiga assists. Angka pun "berbicara" kala tampil melawan Leeds United.

Nketiah punya lima tendangan, memenangi enam kali duel perebutan bola, 30 sentuhan bola, akurasi operan 93 persen, 100 kali memenangi tekel, dan mencetak dua gol. Dia juga menjadi pemain kedua sepanjang masa Arsenal yang mencetak gol di 10 menit pertama laga Premier League, sebelumnya ada Nwankwo Kanu pada Oktober 2002.

Eddie Nketiah Arsenal Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Inggris
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Pep Guardiola akan menjalani laga ke-1.000 dalam kariernya sebagai pelatih saat Manchester City menjamu Liverpool di Premier League.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Laga Ke-1.000, Pep Guardiola Rindukan Jurgen Klopp
Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Jadwal
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Simak link streaming Sunderland vs Arsenal pada pekan ke-11 Premier League 2025/2026. The Gunners sedang on fire dengan 10 kemenangan beruntun, namun Sunderland siap membuat kejutan besar. Cek jadwal siaran langsung dan link resminya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Sunderland vs Arsenal, Minggu 9 November 2025
Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Saksikan laga Tottenham Hotspur vs Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026, Sabtu 8 November 2025 pukul 19.30 WIB. Cek jadwal, kondisi skuad, dan link streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sunderland jadi kejutan besar Premier League 2025/2026 dan siap menjamu Arsenal yang sedang melaju sempurna. Siapa yang lebih kuat? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi pemain terbaru.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Bagikan