VIDEO Ringtone Horor Hancurkan Konfrensi Pers Arsenal
VIDEO Ringtone Horor Hancurkan Konfrensi Pers Arsenal
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:
London - Kejadian unik tercipta pada sesi konfrensi pers pelatih Arsenal, Arsene Wenger, jelang laga Community Shield melawan Manchester City. Fokus Wenger terganggu oleh ringtone horor.
Usai menggelar sesi latihan pagi pada Kamis (8/8) waktu setempat, Wenger menggelar jumpa pers untuk membahas pertandingan yang mempertemukan timnya melawan Manchester City pada ajang Community Shield di Stadion Wembley, Minggu nanti.
Community Shield adalah ajang pramusim yang mempertemukan juara Liga Inggris menghadapi juara Piala FA. Manchester City adalah juara Liga Inggris musim lalu. Sementara, Arsenal meraih trofi Piala FA usai mengalahkan Hull City dengan skor 3-2.
Ketika sedang memaparkan pandangannya mengenai persaingan Premier League musim 2014/2015, konsentrasi Wenger sedikit terusik dengan bunyi dari arah kanannya. Rupanya, itu adalah nada dering sebuah telepon genggam.
Nada dering tersebut cenderung bertema horor. Hal ini sempat membuat Wenger menghentikan sejenak pemaparannya. Ia menatap ke arah sumber bunyi dan usai sejenak terdiam, pria Prancis berjuluk 'Si Profesor' tersebut menyunggingkan senyum dan berkata, "Itu menarik."
Respons Wenger tersebut lantas memicu tawa dari para jurnalis lainnya, dengan si manajer The Gunners juga ikut tergelak sebelum kemudian melanjutkan paparannya semula.
Untuk memperkuat timnya mengarungi Kompetisi musim 2014/2015, Wenger telah memboyong empat pemain baru. Mereka adalah Alexis Sanchez, dari Barcelona, serta Mathieu Debuchy, David Ospina, dan Calum Chambers. Bursa transfer saat ini masih tersisa sebulan lagi dan Wenger mengaku masih membutuhkan beberapa pemain lagi.
Berikut Videonya:
[video url="https://www.youtube.com/watch?v=yR3ycwxKDXw"]
Posts
11.190
Berita Terkait
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Inggris
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Antoine Semenyo memulai lembaran barunya di Manchester City dengan menjadi pemain terbaik.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Manchester City menunjukkan kekuatan mereka saat menang telak 10-1 atas Exeter City di Etihad Stadium pada putaran tiga Piala FA.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester City vs Exeter, Kick-off Sabtu (10/01) Pukul 22.00 WIB
Jadwal siaran langsung dan link live streaming putaran tiga Piala FA antara Manchester City vs Exeter City di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026