Upaya Manchester City Boyong Dua Bintang Kroasia
BolaSkor.com - Manchester City dikabarkan jatuh hati dengan dua pemain asal Kroasia, Mateo Kovacic dan Josko Gvardiol. The Citizens dikabarkan tinggal berbicara dengan pihak klub untuk menutup kesepakatan.
Meraih treble winners tidak membuat Manchester City puas. The Citizens tetap ingin menggaet pemain anyar untuk meningkatkan kualitas. Apalagi, sejumlah pemain inti, seperti Bernardo Silva dan Ilkay Gundogan dikabarkan akan hengkang.
Baca juga:
Daftar Penghargaan Liga Champions 2022-2023: Manchester City Mendominasi
8 Fakta Menarik Usai Manchester City Kalahkan Inter di Final Liga Champions
Manchester City 1-0 Inter Milan: Trofi Liga Champions dan Treble untuk The Citizens
Menariknya, Manchester City melirik dua pemain asal Kroasia pada jendela transfer kali ini. Kedua pemain itu adalah Mateo Kovacic dan Josko Gvardiol.
Untuk Josko Gvardiol, Manchester City mengalami kemajuan pesat dalam negosiasi kontrak. Fabrizio Romano meyakini sang bek tertarik menuju Etihad Stadium.
Namun, bukan berarti negosiasi dengan RB Leipzig akan mudah. Leipzig akan mematok Josko Gvardiol dengan harga tinggi. Jika Man City tidak bersedia menebusnya, Leipzig bersedia membertahankan sang pemain, setidaknya satu musim lagi.
Sementara itu, untuk Kovacic, Machester City telah bersepakat dengan sang gelandang sejak 10 hari lalu. Kontrak sudah siap dan tinggal ditandatangani.
Kini, pekerjaan rumah Manchester City adalah merampungkan pembicaraan dengan Chelsea. Kedua tim sedang membahas perincian detail kontrak. Namun, ada titik terang yang mulai terlihat.
Johan Kristiandi
17.877
Berita Terkait
Petinggi Liverpool Dukung Arne Slot, tapi Cemaskan Performa Mohamed Salah
Nostalgia - Identitas Merah-Putih Kejayaan Persija Jakarta
Robin van Persie dan 7 Pelatih yang Memberikan Debut kepada Anaknya
Detail Kesepakatan Persija dengan Rizky Ridho, soal Abroad hingga Tidak Dilepas ke Sesama Klub Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Persija Jakarta vs PSIM Yogyakarta, Jumat 28 November 2025
Kolaborasi dengan Klub Malaysia, Langkah Persija Memperluas Jangkauan di ASEAN
Strategi Transfer Persija Hadapi Putaran Kedua, Posisi Pemain Asing Belum Aman
Persija Jakarta Terbuka Datangkan Ivar Jenner Musim Depan
Persija vs PSIM di SUGBK, Mauricio Souza Bicara soal Pengganti Rizky Ridho
Kehadiran Max Allegri Bikin Adrien Rabiot Pede AC Milan Bisa Rebut Scudetto