Ulang Tahun, Shin Tae-yong Dapat Kejutan dari Personel Timnas
BolaSkor.com - Tepat hari ini, manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong berulang tahun ke-52. Pada perayaan ulang tahun kali ini Shin Tae-yong mendapatkan kejutan dari para pemain dan ofisial Timnas Indonesia yang berada di Dubai.
Timnas Indonesia saat ini sedang berada di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) untuk menjalani pemusatan latihan atau training camp (TC) sejak 17 Mei lalu. TC ini merupakan persiapan tim untuk berlaga di babak Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Uniknya pada TC kali ini, Shin Tae-yong ulang tahun ke-52. Shin Tae-yong yang dikenal tegas dalam melatih terlihat terharu ketika para pemain dan ofisial Timnas Indonesia memberikan kejutan kue dan nyanyian ulang tahun untuk sang pelatih.
Baca Juga:
Elkan Baggott Belum Datang, Begini Penjelasan Asisten Pelatih Timnas Indonesia
Lewat sebuah video, terlihat para pemain timnas Indonesia menyanyikan happy birthday Shin Tae-yong di hotel tempat menginap. Tak cukup sampai disitu, Ryuji Utomo dkk juga membuat suara dengan membenturkan garpu dan pisau untuk semakin memeriahkan suasana.
"Iya pada kesempatan kali ini kami memberikan kejutan kecil-kecilan untuk coach Shin. Hanya nyanyian selamat ulang tahun dan kue saja yang kami berikan untuknya," kata asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto ketika dihubungi oleh BolaSkor.com, Minggu (23/5).
Mendapatkan kejutan seperti itu, pelatih asal Korea Selatan tersebut mengaku sangat berterima kasih kepada para ofisial dan pemain. Ia pun ingin diumurnya yang sekarang Shin Tae-yong bisa memberikan prestasi untuk Timnas Indonesia.
"Ulang tahun dengan coaching staff & official, pemain. Saya mengucapkan terima kasih kepada para pemain. Dan ayo kita berprestasi yang baik untuk pertandingan-pertandingan yang akan ada, semangat," tulis Shin Tae-yong instagram pribadinya.
Hadi Febriansyah
4.870
Berita Terkait
Jumpa Inter, AC Milan Turunkan Duet Baru di Lini Depan
Ketahuan Pelesiran ke Dubai, Kylian Mbappe Jadi Sasaran Kemarahan Suporter Prancis
Eks Pelatih Timnas Argentina Bocorkan Cara Cegah Lionel Messi Gabung Spanyol
Kemenpora Targetkan 85 Medali di SEA Games 2025, Timnas Indonesia U-22 Hanya Perak
Tim Indonesia Kirim 996 Atlet ke SEA Games 2025, Target Pertahankan Peringkat 3
AC Milan dan Juventus Saling Sikut Rebutan The Next Romelu Lukaku, Rene Mitongo
Move On, Presiden Barcelona Pastikan Lionel Messi Tidak Akan Kembali
Ada Diskon di Akhir Musim, Liverpool Dapat Kabar Baik dalam Misi Rekrut Antoine Semenyo
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Dewa United Banten FC 21 November 2025
PSSI Segera Cari Pengganti Nova Arianto untuk Latih Timnas Indonesia U-17