Titisan Andrea Pirlo Ternyata Pernah Ditolak AC Milan

Sandro Tonali pernah ditolak gabung Milan saat masih berusia delapan tahun.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 28 Juli 2019
Titisan Andrea Pirlo Ternyata Pernah Ditolak AC Milan
Sandro Tonali (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang Brescia berusia 19 tahun, Sandro Tonali, mengakui bahwa dia pernah ditolak bergabung dengan klub Raksasa Italia, AC Milan. Kendati demikian, Tonali tidak menyesal karena urung bergabung dengan Rossoneri.

Tonali kerap dibandingkan dengan maestro sepak bola Italia, Andrea Pirlo. Selain karena perawakan rambut gondrong dan posisi bermain yang mirip (gelandang jangkar), Tonali juga memulai karier di Brescia, klub yang pernah diperkuat Pirlo dari 1992 hingga 1998 (dari akademi ke tim utama).

Pemain kelahiran Lodi, 8 Mei 2000 ditaksir oleh banyak klub besar Italia dan menjadi komoditas panas di bursa transfer musim panas ini. Uniknya, Tonali tidak suka dibandingkan dengan Pirlo dan justru ingin disamakan dengan legenda Milan lainnya, Gennaro Gattuso.

Baca Juga:

Brescia Promosi ke Serie A 2019-2020 dengan 3 Senjata Pamungkas

Inter Milan Memimpin dalam Perburuan Titisan Andrea Pirlo

Sandro Tonali: Rising Star Italia, Titisan Pirlo, dan Pengagum Gattuso

Sandro Tonali

"Saya suka bermain di depan pertahanan, tapi saya lebih suka tidak berbicara mengenai Pirlo. Saya pikir publik membandingkan kami karena gaya rambut, jadi mungkin saya harus memotongnya," tutur Tonali kepada Gazzetta dello Sport.

"Andrea di luar jangkauan, unik seperti Steven Gerrard atau Luka Modric, tapi saya pikir jika saya harus dibandingkan dengan siapa pun, mungkin Gennaro Gattuso," tambah dia.

Dibandingkan dengan Pirlo dan mengagumi Gattuso. Tonali bak ditakdirkan membela Milan. Namun, Tonali mengakui bahwa dia pernah ditolak Il Diavolo Rosso saat masih berusia delapan tahun dan berposisi sebagai penyerang.

"Saya berusia delapan tahun dan menjalani trial (uji coba) di akademi Milan, meskipun saat itu saya seorang striker. Mereka menolak saya. Saya tak akan berkata saya punya penyesalan, karena saya pergi ke Piacenza," tambah Tonali.

"Saya tidak akan menutup kesempatan mengais pengalaman di luar negeri, tapi saya benar-benar menyukai gaya sepak bola di Italia," urai anggota timnas Italia U-21 itu.

Breaking News Milan AC Milan Sandro Tonali Brescia Andrea Pirlo
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.289

Berita Terkait

Inggris
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Pelatih Arsenal Mikel Arteta memperingatkan tim asuhannya untuk tetap membumi menjelang laga penting melawan Manchester United.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Nilai Arsenal Belum Sempurna, Mikel Arteta Waspadai Kebangkitan Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Real Madrid sedang on fire, tapi Villarreal siap jadi batu sandungan! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga Villarreal vs Real Madrid di LaLiga.
Johan Kristiandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Villarreal vs Real Madrid: Ujian di Tengah Momentum
Liga Indonesia
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Semuanya dilakukan untuk mencapai target menjadi juara Super League 2026/2027, di mana tahun depan menjadi HUT ke-500 Kota Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 24 Januari 2026
Target Juara di HUT ke-500 Tahun Jakarta, Promono Anung Ungkap Persija Bakal Jor-Joran Belanja Pemain di Musim Depan
Liga Indonesia
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Thales Lira berstatus pemain pinjaman dari Arema FC dan dikabarkan diminta kembali lebih cepat, tetapi ingin bertahan di Persija.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikaitkan dengan Arema FC, Thales Lira Ingin Bertahan di Persija
Inggris
7 Fakta Menarik Duel Bournemouth vs Liverpool: The Cherries Jadi Lumbung Gol The Reds
Laga Bournemouth melawan Liverpool akan tersaji pada pekan ke-23 Premier League 2025-2026 di Vitality Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
7 Fakta Menarik Duel Bournemouth vs Liverpool: The Cherries Jadi Lumbung Gol The Reds
Liga Indonesia
Pemain Brasil Terancam Jadi Korban Kedatangan Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Alan Cardoso terancam dilepas Persija Jakarta pasca kedatangan Shayne Pattynama karena saat ini Macan Kemayoran surplus pemain di posisi bek kiri.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Pemain Brasil Terancam Jadi Korban Kedatangan Shayne Pattynama ke Persija Jakarta
Prediksi
Prediksi dan Statistik Bournemouth vs Liverpool: The Reds Buru Kemenangan Pertama di 2026
Bournemouth akan menjamu Liverpool di Vitality Stadium pada pekan ke-23 Premier League 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 24 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Bournemouth vs Liverpool: The Reds Buru Kemenangan Pertama di 2026
Liga Indonesia
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Persija mengalahkan Madura United 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/1). Dua gol Macan Kemayoran dilesakkan dari titik putih.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Bikin Madura United Mati Kutu, Persija Awali Putaran Kedua dengan Meyakinkan
Liga Indonesia
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Shayne Pattynama adalah pemain serbabisa yang dapat bermain sebagai bek kiri, sayap kiri, hingga gelandang bertahan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Dikenal Pemain Serbabisa, Shayne Pattynama Bisa Bantu Persija
Liga Indonesia
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Fajar Fathurrahman dan Alaeddine Ajaraie mencatatkan debut untuk Persija Jakarta. Keduanya main di babak kedua saat Persija menjamu Madura United, Jumat (23/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 24 Januari 2026
Penilaian Mauricio Souza soal Debut Alaeddine dan Fajar bersama Persija Jakarta
Bagikan