Timnas U-23 Menang Besar di Laga Pertama, Witan Sulaeman Tak Besar Kepala

Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 11 September 2023
Timnas U-23 Menang Besar di Laga Pertama, Witan Sulaeman Tak Besar Kepala
Selebrasi Witan Sulaeman usai bobol gawang Turkmenistan, pada laga Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9) malam WIB. (BolaSkor.com/Putra Wijaya)

BolaSkor.com - Langkah awal Timnas Indonesia U-23 di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 berjalan mulus. Ini setelah Garuda Muda menang telak 9-0 atas Chinese Taipei atau Taiwan di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9).

Kemenangan ini melapangkan jalan Timnas Indonesia U-23 untuk lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 yang akan berlangsung di Qatar pada 15 April sama 3 Mei tahun depan.

Timnas Indonesia U-23 tinggal butuh hasil imbang menghadapi Turkmenistan, Selasa (12/9). Ini karena Tim Merah-Putih unggul selisih gol dari Turkmenistan yang 'cuma' menang 4-0 atas Taiwan.

Meski demikian, pemain Timnas Indonesia U-23 Witan Sulaeman mengajak rekan-rekannya untuk tidak jemawa dan besar kepala.

Baca Juga:

Galeri Foto: Timnas Indonesia U-23 Bantai Turkmenistan 9-0

Euforia Menang Besar Selesai, Timnas U-23 Langsung Latihan Siang Hari

Menurut Witan yang turut mencetak satu gol saat Timnas Indonesia U-23 mengalahkan Taiwan 9-0, perjalanan menuju Qatar masih cukup panjang. Salah satunya, Timnas Indonesia U-23 harus melewati adangan Turkmenistan terlebih dulu.

"Tentu saja saya dan teman-teman tidak boleh langsung puas dari hasil laga pertama. Perjalanan kami masih panjang, saya harap kami semua bisa terus memberikan yang terbaik untuk timnas,” kata Witan, dikutip dari laman Persija.

Sementara itu, tentang penampilannya saat menghadapi Taiwan, Witan merasa bersyukur. Selain mencetak gol, mantan pemain FK Senica itu memberikan assist untuk Ilham Rio Fahmi.

"Gol dan assist yang saya buat itu tidak terlepas dari kerja keras semuanya,” ujar Witan.

Timnas indonesia u-23 Witan Sulaeman Turkmenistan Kualifikasi Piala Asia U-23 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Posts

4.311

Bagikan