Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia Dikalahkan China, Shin Tae-yong Tak Mau Banyak Alasan
BolaSkor.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbesar hati menerima kekalahan tim asuhannya dari China. Shin tak mau banyak alasan.
Timnas Indonesia dikalahkan China 1-2 pada laga keempat Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10).
"Hari ini kami tidak meraih kemenangan, dan kami tidak akan mencari alasan atas kekalahan ini," kata Shin Tae-yong dalam sesi konferensi pers usai laga.
"Tim China memainkan bola-bola panjang yang cepat, dan gol pertama mereka terjadi karena hal itu. Itu juga yang menyebabkan kami gagal menang dalam pertandingan hari ini," ujarnya menambahkan.
Baca Juga:
Ketum PSSI Erick Thohir Bakal Gelar Evaluasi Usai Timnas Indonesia Dikalahkan China
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dikalahkan China
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Rival Timnas Indonesia: Jepang Ditahan Imbang Australia
Dalam pertandingan itu China membuka keunggulan pada menit 21 lewat Bakram Abduweli. Tim Naga -julukan timnas China- menambah gol sebelum turun minum lewat Zhang Yuning menit 44.
Timnas Indonesia membalas lewat sontekan Thom Haye di menit 86. Itu jadi satu-satunya gol balasan dari Tim Garuda.
"Selanjutnya, kami akan memperbaiki taktik kami dan berusaha meraih hasil yang lebih baik di pertandingan berikutnya,"
Pada pertandingan selanjutnya, Timnas Indonesia akan bertemu tim terkuat di Grup C, Jepang. Laga tersebut rencananya dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11).
Lihat postingan ini di Instagram
Adapun kekalahan dari China membuat Timnas Indonesia tertahan di peringkat 5 Grup C dengan 3 poin. China menguntit satu strip di bawah Timnas Indonesia dengan perolehan poin sama.
Rizqi Ariandi
7.668
Berita Terkait
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca