Kualifikasi Piala Dunia 2026
Ketum PSSI Erick Thohir Bakal Gelar Evaluasi Usai Timnas Indonesia Dikalahkan China
BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, buka suara usai kekalahan Timnas Indonesia di kandang China. Erick mengatakan akan mengadakan evaluasi setelah tim kembali ke tanah air.
Timnas Indonesia gagal mendapatkan tiga poin saat menghadapi China pada matchday 4 Grup C Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10).
Dalam pertandingan tersebut Timnas Indonesia yang diunggulkan meraih kemenangan justru kalah 1-2 oleh China. Dua gol China dilesakkan Bakram Abduweli pada menit 21 dan Yuning Zhang menit 44.
Timnas Indonesia membalas lewat gol Thom Haye di menit 86. Namun, skor 2-1 untuk tuan rumah China bertahan sampai laga usai.
Baca Juga:
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dikalahkan China
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Rival Timnas Indonesia: Jepang Ditahan Imbang Australia
Starting XI China Vs Timnas Indonesia: Asnawi Starter, Thom Haye Cadangan
Hasil ini membuat Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, akan melakukan evaluasi. Namun, Erick meminta suporter dan masyarakat tetap memberikan dukungan penuh terhadap Tim Merah Putih terlepas apa pun hasil yang didapat malam ini.
"Kita harus terus mendukung Timnas Indonesia di kala menang maupun kalah," kata Erick Thohir melalui akun Instagram pribadinya, @erickthohir, Selasa (15/10).
"Sepulang mereka dari China saya akan mengadakan evaluasi," ujarnya.
Kekalahan dari China membuat Timnas Indonesia gagal mengambil kesempatan dari hasil imbang Australia dengan Jepang. Andai mendapatkan tiga poin dari China, Timnas Indonesia akan naik ke peringkat 2 klasemen sementara Grup C.
Lihat postingan ini di Instagram
Namun, karena menelan kekalahan, Tim Merah Putih tetap berada di urutan 5 dengan tiga poin. Jumlah poin itu sama dengan yang diperoleh China, tetapi Timnas Indonesia unggul selisih gol dari tim asuhan Branko Ivankovic tersebut.
Rizqi Ariandi
7.438
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Persik Menang atas Semen Padang, PSBS Biak Raih 3 Poin
Alasan di Balik Pemangkasan Hukuman Cristiano Ronaldo Terungkap, FIFA Panjat Sosial
Buat Kejutan di Australia Open 2025, Raymond/Joaquin Siap Naik Kelas
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Daftar Resmi 23 Pemain Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2025
Suporter Persija Bakal Penuhi SUGBK, Pelatih PSIM Merasa Tertantang
PSG Tantang Barcelona dalam Perburuan Marcus Rashford, Manchester United Diuntungkan
Persija Jakarta Ingin Kalahkan PSIM demi Bikin The Jakmania Bahagia
Pertemuan Arne Slot dan Liverpool Berakhir, Ultimatum Pemecatan Dilontarkan
Pemain yang Paling Sering Tampil Bersama Lionel Messi, Nomor Satu Bukan dari Timnas Argentina