Tim Impian Ballon d'Or, dari Diego Maradona hingga Cristiano Ronaldo

Media Prancis France Football telah mengumumkan tim impian Ballon d'Or 2020.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 15 Desember 2020
Tim Impian Ballon d'Or, dari Diego Maradona hingga Cristiano Ronaldo
Tim Impian Ballon d'Or 2020 (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Media Prancis France Football telah mengeluarkan edisi perdana tim impian (Dream Team) Ballon d'Or 2020 pada Selasa (15/12) dini hari WIB. Di dalamnya ada nama-nama legendaris dari era berbeda.

France Football mengadakan voting (pemungutan suara) yang dapat diikuti fans di internet dari Oktober 2020. Selepas pemungutan itu 140 koresponden France Football di seluruh dunia memilih 11 nama terbaik.

Hasilnya dari 11 nama yang muncul benar-benar menjadi nama impian yang hanya dapat disatukan melalui game sepak bola, seperti FIFA atau PES (Pro Evolution Soccer). Mereka yang terbaik pada eranya masing-masing.

Contoh nama-nama dalam tim impian itu adalah kiper legendaris Uni Soviet (Rusia sebelum pecah) Lev Yashin. Pemenang Ballon d'Or 1963 legenda bagi Uni Soviet dan juga Dynamo Moscow pada medio 1950-1970.

Baca Juga:

Cristiano Ronaldo 'Menari-nari di Rumah' Lionel Messi

5 Legenda Sepak Bola yang Diabadikan Menjadi Nama Stadion

Surat Mengharukan Pele untuk Diego Maradona

Trisula lini depan tim Impian Ballon d'Or

Lev Yashin mengalahkan nama-nama lain seperti Gordon Banks (Inggris), Gianluigi Buffon (Italia), Iker Casillas (Spanyol), Edwin van der Sar (Belanda), dan Dino Zoff (Italia).

Lalu di lini belakang yang terdiri dari tiga bek adalah Cafu, Franz Beckenbauer, dan Paolo Maldini, diikuti oleh Lothar Matthaus, Xavi, Diego Maradona, Pele, hingga trio Cristiano Ronaldo, Ronaldo (Brasil), dan Lionel Messi di lini depan.

Pemilihan dari France Football itu diubah oleh fans yang ingin memasukkan tiga nama legendaris lainnya yang kalah dalam pemungutan suara, yakni Gianluigi Buffon, Andrea Pirlo, dan Zinedine Zidane.

"Saya merasa sangat terhormat menjadi bagian dari France Football All Time 11," tutur Cristiano Ronaldo dikutip dari Football-Italia.

"Benar-benar tim impian yang luar biasa. Mereka semua pantas mendapatkan rasa hormat dan kekaguman saya dan saya jelas bangga berada di antara pemain luar biasa seperti itu. Terima kasih,"

"Bagi saya, suatu kehormatan bisa masuk dalam Ballon d'Or Dream Team. Saya ingin mengucapkan terima kasih telah memilih saya dan juga mengucapkan selamat kepada semua pemain yang terpilih di kedua tim dan semua nominasi, ada beberapa legenda sebenarnya dalam daftar itu," imbuh Messi.

Berikut nama-nama lengkap pemenang Tim Impian Ballon d'Or 2020 dalam taktik 3-4-3:

Tim Pertama

Kiper: Lev Yashin

Lini Belakang: Cafu, Franz Beckenbauer, Paolo Maldini

Lini Tengah: Pele, Xavi, Lothar Matthaus, Diego Maradona

Lini Depan: Lionel Messi, Ronaldo Nazario, Cristiano Ronaldo

Tim Kedua

Kiper: Gianluigi Buffon

Lini Belakang: Roberto Carlos, Franco Baresi, Carlos Alberto

Lini Tengah: Alfredo Di Stefano, Frank Rijkaard, Andrea Pirlo, Zinedine Zidane

Lini Depan: Ronaldinho, Johan Cruyff, Garrincha

Tim Ketiga

Kiper: Manuel Neuer

Lini Belakang: Paul Breitner, Sergio Ramos, Philipp Lahm

Lini Tengah: Andres Iniesta, Didi, Johan Neeskens, Michel Platini

Lini Depan: Thierry Henry, Marco van Basten, George Best

Tim Impian Ballon d'Or Breaking News Diego Maradona Cristiano Ronaldo
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.753

Berita Terkait

Ragam
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liverpool akan menantang Manchester City di Etihad Stadium pada lanjutan Premier League 2025/2026. Meski dianggap underdog, The Reds punya tiga alasan kuat untuk pulang dengan tiga poin. Simak alasannya di sini sebelum kick-off!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Inggris
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Manchester United bertekad melanjutkan tren tidak terkalahkan saat menghadapi Tottenham di Tottenham Hotspur Stadium.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Jadwal
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Chelsea akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Premier League 2025-2026 di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Italia
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jelang duel AC Milan vs Parma, Massimiliano Allegri akhirnya memberi isyarat masa depan Mike Maignan yang belum teken kontrak baru. Chelsea dan Bayern siap menampung?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Inggris
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Superkomputer Opta sudah memprediksi pemenang duel panas Tottenham vs Manchester United. Siapa yang lebih unggul? Hasilnya bikin fans terkejut!
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
Inggris
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Sebelum menyaksikan laga Totenham melawan Manchester United, berikut data dan fakta menarik yang perlu diketahui.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Pertandingan penuh tekanan akan tersaji di Stamford Bridge pada Minggu (9/11) dini hari WIB ketika Chelsea menjamu Wolverhampton Wanderers.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
Bagikan