Tiga Keputusan yang Harus Segera Diambil Erik ten Hag di Manchester United

Ada sejumlah keputusan yang perlu diambil Erik ten Hag jika menukangi Manchester United.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Kamis, 14 April 2022
Tiga Keputusan yang Harus Segera Diambil Erik ten Hag di Manchester United
Erik ten Hag (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manchester United dikabarkan akan menunjuk Erik ten Hag sebagai manajer anyar. Pelatih asal Belanda itu sudah ditunggu sejumlah persimpangan yang perlu diambil keputusan dengan segera.

Manchester United dan Erik ten Hag terus mengadakan negosiasi untuk mencapai kesepakatan. Kabar teranyar mengatakan, kedua pihak telah setuju bekerja sama. Ten Hag akan menggantikan posisi Ralf Rangnick.

Tugas Erik ten Hag cukup berat. Ia wajib membawa Manchester United kembali ke jalur juara. Saat ini, kondisi The Red Devils jauh dari harapan. Bahkan, peluang Man United menembus zona Liga Champions saja sangat tipis.

Selain itu, Manchester Evening News melaporkan ada sejumlah keputusan yang perlu segera diambil Ten Hag. Pertama adalah masa depan Cristiano Ronaldo.

Baca Juga:

Erik ten Hag Sepakat Latih Manchester United

Nada Skeptis Iringi Kedatangan Erik ten Hag ke Manchester United

Erik ten Hag Merapat, Pemain-pemain Manja Bisa Didepak dari Man United

Belakangan ini, beredar isu tidak sedap jika Ronaldo akan tersingkirkan andai Erik ten Hag menukangi Man United. Ten Hag dikabarkan tidak menyukai bagaimana Ronaldo bermain karena terlalu mengandalkan kemampuan individu.

Namun, pada sisi lain, tidak mudah mencari pengganti Ronaldo. Tidak bisa ditepiskan jika Ronaldo adalah pemain tertajam yang dimiliki Manchester United saat ini.

Oleh karena itu, Ten Hag perlu memutuskan apakah akan mempertahankan Ronaldo akan melepasnya. Kabarnya, Paris Saint-Germain siap menampung sang striker.

Topik lainnya adalah soal siapa yang akan menjadi kapten Manchester United. Sebab, pemegang jabatan saat ini, Harry Maguire, dianggap tidak layak.

Bek asal Inggris itu mendapatkan sejumlah kritik terkait penampilannya yang kerap menyajikan blunder. Oleh karena itu, jabatan kapten dianggap justru hanya memberatkan Maguire untuk kembali ke performa terbaik.

Pilihan ketiga yang harus segera diputuskan Ten Hag adalah siapa yang menjadi penjaga gawang utama Man United.

Memang, penampilan David de Gea sejauh ini tidak perlu diragukan. Kiper asal Spanyol itu menjadi satu di antara alasan posisi Man United di klasemen tidak lebih buruk dari saat ini.

Namun, Dean Henderson diyakini lebih cocok untuk taktik Ten Hag yang mengandalkan kiper sebagai pembangun serangan pertama. Selain itu, usia Henderson juga jauh lebih muda daripada De Gea.

Andai tetap memilih De Gea, Ten Hag diprakirakan akan kehilangan Henderson. Sebab, sang penjaga gawang ingin mendapatkan menit bermain yang cukup demi tampil di Piala Dunia 2022 bersama Inggris.

Erik ten Hag Manchester United Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Inggris
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Pelatih interim Manchester United, Darren Fletcher, ingin Red Devils berusaha segenap kekuatan untuk memenangi Piala FA.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Inggris
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, tidak habis pikir dengan timing pemecatan Ruben Amorim dan menyalahkan Jason Wilcox, Direktur Sepak Bola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Bagikan