Thomas Tuchel Jadi Pelatih Timnas, Kualitas Kepelatihan Inggris Jadi Sorotan

Gary Neville mempertanyakan tentang pembinaan kepelatihan di Inggris.
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Kamis, 17 Oktober 2024
Thomas Tuchel Jadi Pelatih Timnas, Kualitas Kepelatihan Inggris Jadi Sorotan
Thomas Tuchel (x/England)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Keputusan Asosiasi Sepak Bola Inggris (FA) menunjuk Thomas Tuchel sebagai pelatih tim nasional menimbulkan pertanyaan serius dari mantan bek Gary Neville tentang pembinaan kepelatihan di Inggris.

Tuchel yang mantan manajer Chelsea dan Bayern Munchen adalah pelatih Jerman pertama yang melatih Inggris dan artsitek luar Inggris ketiga setelah Sven-Goran Eriksson dari Swedia dan Fabio Capello asal Italia.

Ketika Gareth Sothgate mundur melatih Inggris seusai Euro 2024, beberapa nama pelatih Inggris digadang-gadang akan menjadi pegganti. Eddie Howe dari Newcastle United dan mantan pelatih Chelsea Graham Potter termasuk di antara mereka yang dikaitkan dengan pekerjaan itu sebelum FA menunjuk Tuchel.

Baca Juga:

FA Ungkap Argumentasi Thomas Tuchel Baru Melatih Timnas Inggris pada Januari 2025

Alasan Thomas Tuchel Pilih Timnas Inggris daripada Manchester United

4 Fakta Menarik Anthony Barry, Asisten Pelatih Thomas Tuchel di Timnas Inggris

Thomas Tuchel (x/England)

"Semua orang di negara kami termasuk saya akan mendoakan yang terbaik untuknya dan berharap kami bisa menang dan meraih trofi, tetapi saya pikir ada beberapa pertanyaan serius yang harus dijawab oleh FA terkait kepelatihan di Inggris," ujar Neville dikutip dari Reuters.

"Saya pikir kita merugikan diri sendiri dengan menerima Tuchel daripada pelatih Inggris lainnya."

"Kita sedang mengalami kesulitan dalam hal kepelatihan. Pelatih-pelatih Inggris adalah salah satu yang paling tidak dihormati di Eropa. Pelatih Spanyol, Jerman, Italia, dan Portugal terkenal karena gaya bermain dan filosofi mereka."

"Kita tidak lagi memiliki identitas yang jelas sebagai bangsa Inggris. Kita belum membangun gaya, kita tidak memiliki pelatih yang membangun gaya yang unik bagi kita," Gary Neville mengungkapkan.

Tuchel, yang akan dibantu oleh pelatih Inggris Anthony Barry, akan memulai perannya pada Januari 2025 menjelang kualifikasi Piala Dunia 2026.

Inggris mencapai final Euro pada 2020 dan 2024, serta semifinal Piala Dunia 2018, di bawah Southgate. Namun masih belum pernah meraih trofi utama sejak Piala Dunia 1966.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Timnas Inggris Gary Neville Thomas Tuchel Break Dance
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.637

Berita Terkait

Piala Dunia
Seleksi Skuad Inggris, Thomas Tuchel Akan Hubungi 60 Pemain
Pelatih Inggris Thomas Tuchel berjanji untuk menghubungi setiap pemain, termasuk yang selama ini terabaikan untuk menjelaskan keputusannya.
Yusuf Abdillah - Rabu, 19 November 2025
Seleksi Skuad Inggris, Thomas Tuchel Akan Hubungi 60 Pemain
Piala Dunia
Daftar Tim yang Telah Memastikan Tempat di Piala Dunia 2026
Dengan pertandingan terakhir pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Eropa berakhir Rabu (19/11) dini hari WIB, sudah ada 42 tim yang lolos ke turnamen.
Arief Hadi - Rabu, 19 November 2025
Daftar Tim yang Telah Memastikan Tempat di Piala Dunia 2026
Piala Dunia
Lolos dengan Catatan Sempurna, Harry Kane: Inggris Favorit di Piala Dunia 2026
Harry Kane menilai skuad Inggris saat ini merupakan salah satu yang terkuat yang pernah mereka miliki.
Yusuf Abdillah - Selasa, 18 November 2025
Lolos dengan Catatan Sempurna, Harry Kane: Inggris Favorit di Piala Dunia 2026
Internasional
Marah Ketika Diganti, Jude Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel
Jude Bellingham terlihat kesal ketika ditarik keluar dalam laga Albania vs Inggris. Thomas Tuchel langsung memberi teguran keras dan menegaskan standar disiplin tinggi di timnas Inggris.
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Marah Ketika Diganti, Jude Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel
Hasil akhir
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Italia dipermalukan Norwegia, Prancis tak tersentuh, dan Inggris menutup kualifikasi dengan rekor sempurna. Simak hasil lengkap dan kejutan besarnya!
Johan Kristiandi - Senin, 17 November 2025
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Italia Dipermalukan Norwegia, Prancis Tekuk Azerbaijan, Inggris Sempurna
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Nonton laga Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026 malam ini pukul 00.00 WIB. Inggris incar kemenangan sempurna, Albania siap patahkan dominasi! Cek link streaming resmi Vision+, jadwal siaran, dan prediksi lineup paling akurat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albania vs Inggris, Live Sebentar Lagi
Piala Dunia
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Pelatih Inggris Thomas Tuchel telah menginstruksikan para pemainnya untuk menghindari kartu merah yang dapat mengakibatkan larangan bermain di Piala Dunia.
Yusuf Abdillah - Minggu, 16 November 2025
Hadapi Albania, Thomas Tuchel Minta Pemain Inggris Hindari Kartu Merah
Jadwal
Link Streaming Albania vs Inggris, Senin 17 November 2025
Link streaming Albania vs Inggris tersedia malam ini! The Three Lions incar rekor sempurna, Albania siap buat kejutan di Arena Kombetare. Cek jadwal, platform siaran, dan info lengkap pertandingannya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Link Streaming Albania vs Inggris, Senin 17 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna
Prediksi Albania vs Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Inggris incar rekor sempurna, sementara Albania mengintai kejutan di Arena Kombetare. Statistik, head to head, susunan pemain, dan prediksi skor lengkap.
Johan Kristiandi - Minggu, 16 November 2025
Prediksi dan Statistik Albania vs Inggris: Menutup dengan Sempurna
Piala Dunia
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Pelatih Inggris Thomas Tuchel mengatakan akan mempertimbangkan untuk menyanyikan lagu "God Save the King" di Piala Dunia 2026.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 15 November 2025
Thomas Tuchel Beri Isyarat Akan Nanyikan Lagu Kebangsaan Inggris di Piala Dunia
Bagikan