Thomas Tuchel Bukan Dalang di Balik Strategi Jitu Chelsea

Rupanya, strategi tersebut tidak lahir dari pemikiran Tuchel.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 03 November 2021
Thomas Tuchel Bukan Dalang di Balik Strategi Jitu Chelsea
Chelsea (Twitter Chelsea)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, membantah jika dirinya merupakan orang di balik perubahan strategi The Blues ketika menantang Malmo pada matchday 4 Liga Champions 2021-2022, Rabu (3/11). Ada sosok lain yang memberikan saran.

Chelsea kesulitan menghadapi perlawanan Malmo yang bermain di kandang. Meskipun melepaskan 22 tembakan dan menguasai penguasaan bola hingga 73 persen, tetapi The Blues susah payah dalam mencetak gol.

Gol baru tercipta pada menit ke-56 melalui Hakim Ziyech. Sebelumnya, Chelsea melakukan inovasi dengan menukar posisi Ziyech dengan Callum Hudson-Odoi. Rupanya, strategi tersebut tidak lahir dari buah pikir Tuchel.

Baca Juga:

Tottenham dan Antonio Conte Jalin Kesepakatan Lisan

Pecat Nuno Espirito Santo, Tottenham Hidupkan Asa Boyong Conte

3 Alasan Antonio Conte Mendingan Pilih Tottenham daripada Manchester United

"Segala pujian layak diberikan kepada asisten saya. Dia yang punya ide tersebut. Kami ingin bermain dengan dua pemain sayap. Dua pemain dengan kekuatan kaki kanan pada sisi kanan dan dua pemain berkekuatan kaki kiri pada bagian kiri," papar Tuchel seperti dilaporkan Football London.

"Kami senang bisa merangsek masuk ke ruang kosong di lini belakang Malmo," tambah eks pelatih Paris Saint-Germain itu.

Taktik jitu lainnya adalah dengan menarik keluar Ziyech dan Hudson-Odoi untuk digantikan dengan Ross Barkley dan Christian Pulisic.

"Kami kehilangan beberapa detik penting karena mengubah bola ke kaki terkuat. Saat itu, gelandang Malmo langsung menutup ruang kosong."

"Kami menilai, mungkin bisa mengamankan beberapa detik penting. Situasi seperti itu bisa berakhir dengan gol. Akhirnya, kami bisa menembus mereka. Pujian layak diberikan pada asisten saya," kata Tuchel.

Kini, Chelsea berada pada posisi kedua klasemen sementara dengan sembilan poin dari empat pertandingan. Romelu Lukaku dan kawan-kawan terpaut tiga poin dari Juventus yang berada di puncak klasemen sementara Grup H.

Chelsea Breaking News Liga Champions
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.287

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Bhayangkara Presisi Lampung FC menang di kandang Malut United. Sementara itu, laga Madura United vs PSBS Biak berakhir imbang.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Liga Indonesia
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Persija Jakarta meminjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Pranata. Kabarnya, Rio Fahmi dan Hansamu akan bergabung dengan Arema FC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Liga Indonesia
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza menjelaskan mengapa Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo hanya bermain sebentar.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Liga Indonesia
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Shayne Pattynama naik barakuda saat Persija Jakarta bertandang melawan Persita Tangerang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Timnas Indonesia U-17 akan memulai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 2026 di Arab Saudi. Satu di antaranya dengan menggelar uji coba.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Persib Bandung mendominasi laga melawan Persis Solo di Stadion Manahan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Timnas
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Asnawi Mangkualam Bahar harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena naik meja operasi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Timnas
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, bertemu dengan I League untuk membahas sinkronisasi jadwal dengan kompetisi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Bagikan