Thomas Doll Minta Maaf kepada Shin Tae-yong

Sebelumnya, Thomas Doll menyebut Shin Tae-yong seperti badut.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Minggu, 12 Februari 2023
Thomas Doll Minta Maaf kepada Shin Tae-yong
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll. (Media Persija)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, menyampaikan permintaan maaf kepada juru taktik Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Thomas Doll meminta maaf karena sempat menyebut Shin Tae-yong seperti badut. Dia mengaku tidak berniat menyerang Shin Tae-yong secara personal.

Ucapan itu, kata Thomas Doll, dilatarbelakangi kekecewaannya karena Shin Tae-yong tidak menghadiri pertemuan secara virtual dengan tim pelatih Persija beberapa waktu lalu. Pertemuan ini membahas pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di mana ada sembilan pemain Persija yang dipanggil mengikuti program tersebut.

Di sisi lain, Thomas Doll merasa Shin Tae-yong bisa meluangkan waktunya untuk terlibat dalam beberapa produk iklan yang dibintangi pelatih asal Korea Selatan itu. Hal ini membuat Thomas Doll merasa tidak dihargai oleh Shin Tae-yong.

"Saya mau meminta maaf atas perkataan saya sebelumnya di mana saya menyebut dia (Shin Tae-yong) seperti badut,” kata Thomas Doll.

"Saya merasa ucapan saya berlebihan. Saya mengkritiknya secara personal dan ini tidak benar. Hal itu sesuatu yang tidak baik dan karenanya saya minta maaf. Baik kepada coach Shin (Tae-yong) maupun masyarakat sepak bola Indonesia,” ujarnya menambahkan.

Baca Juga:

Thomas Doll Merasa Tidak Dihargai, Sebut Shin Tae-yong seperti 'Badut'

Egy Maulana Vikri Blak-blakan soal Ketum PSSI Iwan Bule, Shin Tae-yong, sampai Liga 1

Dokumen Tiga Pemain Keturunan untuk Timnas Indonesia U-20 Sudah di Kemensetneg

Thomas Doll pun menjamin kalau dirinya dan Persija berkomitmen mendukung Timnas Indonesia U-20 yang akan tampil di Piala Asia U-20 (1-18 Maret) dan Piala Dunia U-20 (20 Mei-11 Juni).

Caranya dengan memberikan menit bermain kepada para pemain yang dipanggil, seperti Muhammad Ferarri, Doni Tri Pamungkas, dan Alfriyanto Nico Saputro.

Saat ini tinggal mereka ditambah Cahya Supriadi (kiper kedua Persija) yang belum bergabung dalam pemusatan latihan atau TC Timnas Indonesia U-20 di Jakarta.

Sementara itu, lima pemain Persija lainnya, yakni Barnabas Sobor, Frengky Missa, Resa Aditya, Achmad Maulana Syarif, dan Ginanjar Wahyu Ramadhani sudah bergabung dengan Timnas Indonesia U-20 sejak pekan lalu.

Perseteruan Thomas Doll dengan Shin Tae-yong berawal dari kritik terkait pemusatan latihan atau TC jangka panjang Timnas Indonesia U-20 di tengah berlangsungnya kompetisi Liga 1 2022/2023. Setelah itu kedua pelatih tersebut saling sindir dan perang pernyataan melalui media.

Timnas indonesia u-20 Persija jakarta Tc timnas Thomas Doll Shin Tae-yong Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.668

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok Marc Klok Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok Marc Klok Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Bagikan