Thibaut Courtois Tuding Diego Simeone Mendompleng Real Madrid demi Terkenal

Diego Simeone mengomentari keberhasilan Luka Modric dan Thibaut Courtois dalam penghargaan individu.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Minggu, 16 Desember 2018
Thibaut Courtois Tuding Diego Simeone Mendompleng Real Madrid demi Terkenal
Thibaut Courtois (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Kiper Real Madrid, Thibaut Courtoins, menuduh Diego Simeone punya maksud tertentu dengan terus mengeluarkan pendapat soal pemain Real Madrid. Menurut Courtois, Simeone melakukan hal itu untuk mendapatkan popularitas.

Diego Simeone melontarkan pernyataan kontroversial soal Ballon d'Or 2018. Pelatih asal Argentina itu menilai Luka Modric tak layak keluar sebagai pemenang. Simeone menilai Antoine Griezmann dan Raphael Varane seharusnya lebih pantas memenangi Ballon d'Or 2018 daripada Modric.

Simeone beralasan, Griezmann dan Varane tidak hanya berprestasi pada level klub. Namun, kedua pemain tersebut juga membawa tim nasional Prancis meraih gelar Piala Dunia 2018.

Simeone kembali memantik api perselisihan dengan para pemain Madrid. Kali ini, Courtois menjadi sasaran. Menurut eks Inter Milan tersebut, Courtois tak layak dipilih menjadi kiper terbaik pada ajang pemain terbaik dunia 2018 versi FIFA.

Baca juga:

Setelah Lima Bulan Berlalu, Real Madrid Masih Rindukan Cristiano Ronaldo

Ronaldo Tertarik Gaet Vinicius Junior ke Real Valladolid

Diego Simeone

"Diego Simeone mengkritik Madrid sehingga menjadi populer bagi para penggemarnya. Dia selalu melakukan itu, menyerang Real Madrid karena kami menjadi yang terbaik di dunia," ulas Courtois seperti dikabarkan FourFourTwo.

Meski begitu, Courtois sadar setiap pihak bebas mengeluarkan pendapat masing-masing. "Pendapat setiap orang harus dihormati. Semua orang dapat mengatakan pendapat pribadi mereka," jelas sang kiper.

"Dalam kasus saya, dia mengatakan saya telah memenangi trofi penjaga gawang terbaik karena bermain di Real Madrid. Namun, di Piala Dunia saya bermain untuk Chelsea dan pada The Best Award pemungutan suara ditutup pada Juni," sambung Courtois.

Courtois pun menyinggung kiper Atletico Madrid, Jan Oblak. "Oblak adalah kiper hebat dan bisa mendapat lebih banyak poin. Namun, ada banyak orang yang memilih," tegas Courtois.

Real Madrid mulai membayangi Atletico Madrid di klasemen sementara LaLiga. Saat ini, kedua klub tersebut berjarak tiga poin.

Real Madrid Thibaut courtois Breaking News Diego simeone LaLiga Atletico Madrid
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.182

Berita Terkait

Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Lainnya
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Bandung bjb Tandamata akan menghadapi Medan Falcons (16/1) dan Jakarta Electric PLN Mobile (17/1) di seri Medan.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
Spanyol
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Beberapa nama muncul sebagai opsi potensial menjadi kandidat pelatih baru di Real Madrid.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid
Bagikan