Tetapkan 23 Pemain, Lawan Timnas Indonesia U-19 di Grup A Persiapan Akhir di Malaysia
BolaSkor.com - Salah satu lawan Timnas Indonesia U-19 di Grup A Piala Asia U-19 2018, Uni Emirat Arab (UEA) telah menetapkan 23 pemain untuk mengarungi kompetisi Asia U-19. Ke-23 pemain diputuskan sebelum menjalani persiapan akhir.
Timnas UEA U-19 akan melakukan persiapan terakhir di Malaysia sebelum terbang ke Indonesia. Persiapan di Malaysia akan dilakukan mulai 6-14 Oktober.
Hal ini tentu menjadi bagian adaptasi dan aklimatisasi cuaca, yang kemungkinan sama dan dihadapi di Indonesia.
Skuat asuhan Ludovic Batelli rencananya akan beruji coba melawan Malaysia sebanyak dua kali di sela-sela persiapan akhir.
Sebelum berangkat dan menetapkan 23 pemain, Ludovic Batelli telah menguji skuatnya dalam sembilan pertandingan.
Dua terakhir melawan Irak di Sharjah pada 24 September di Sharjah dan 26 September di Dubai. Dalam dua uji coba itu, Irak mengalami kekalahan dan hasil seri.
Adapun tujuh laga lain, di mana tiga di antaranya di GSB Bangkok Cup, diakhiri dengan empat kemenangan, dua hasil seri, dan satu kekalahan.
Timnas UEA U-19 akan membuka kiprah di Piala Asia U-19 2018 dengan menghadapi Qatar pada 18 Oktober di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Taiwan menjadi lawan kedua di Grup A pada 21 Oktober sebelum menghadapi tuan rumah Indonesia tiga hari berselang.

Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid