Termasuk Korsel U-19, Ini 9 Lawan Timnas Indonesia U-19 dalam TC Korea Selatan

Total Timnas Indonesia U-19 akan melakoni 9 laga uji coba selama di Korea Selatan.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Jumat, 11 Maret 2022
Termasuk Korsel U-19, Ini 9 Lawan Timnas Indonesia U-19 dalam TC Korea Selatan
Skuat Timnas Indonesia U-19 berfoto bersama Ketua Umum PSSI dan Menpora. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memastikan Timnas Indonesia U-19 akan beruji coba dengan Korea Selatan U-19. Uji coba tersebut akan digelar pada 25 dan 29 Maret 2022.

Laga uji coba melawan Korea Selatan U-19 merupakan bagian dari program pemusatan latihan atau TC Timnas Indonesia U-19. Garuda Muda bakal menjalani TC di Provinsi Gyeongsangbuk-do, tepatnya di Yeong-deok pada 13-24 Maret dan di Daegu pada 24 Maret sampai 15 April.

"Di sana akan uji coba dengan beberapa tim, dan di sana akan uji coba dengan Timnas U-19 Korea Selatan, calon main di Piala Dunia tanggal 25 dan 29 (Maret)," kata Iriawan di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (11/3).

"Kami harapkan mereka di sana (TC selama) satu bulan lebih bisa maksimal untuk bisa meningkatkan performa yang ada," tambahnya.

Baca Juga:

Lepas Timnas U-19 ke Korsel, Ketum PSSI Sampaikan Pesan Presiden Jokowi

Termasuk Marselino Ferdinan, 4 Pemain Akan Susul Timnas U-19 ke Korsel

Sementara itu, asisten pelatih Timnas Indonesia, Choi In-cheol, berharap TC di Korsel bisa meningkatkan berbagai aspek di timnya, mulai dari taktik, fisik, dan mental.

"Semoga begitu kembali ke Indonesia mereka bisa lebih berkembang dari sebelumnya. Apalagi pemain kami dalam persiapan menuju Piala Dunia U-20 2023," ujar Choi.

Selain menghadapi Korsel U-19, Timnas Indonesia U-19 juga dijadwalkan bertanding dengan Gimcheon U-18, Pohang U-18, Daegu U-18, hingga tim Daegu University.

Berikut Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia U-19 selama di Korea Selatan:

Timnas Indonesia U-19 Vs Universitas Yeungnam (22 Maret 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Korea Selatan U-19 (25 Maret 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Universitas Daegu (27 Maret 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Korea Selatan U-19 (29 Maret 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Gimcheon U-18 (5 April 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Pohang U-18 (6 April 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Daegu U-19 (7 April 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Pohang Steelers (9 April 2022)

Timnas Indonesia U-19 Vs Daegu FC (13 April 2022)

Catatan: Bisa ada tambahan satu laga uji coba

Timnas Indonesia U-19 Pssi Mochamad Iriawan Shin Tae-yong Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.668

Berita Terkait

Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Rivalitas Barcelona dan Real Madrid akan kembali tersaji di final Piala Super Spanyol 2026 yang berlangsung di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Barcelona akan melawan Real Madrid pada pertandingan final Piala Super Spanyol 2025-2026, di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) pukul 02.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
Inggris
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Manchester United vs Brighton di Piala FA menyimpan banyak fakta menarik. Rekor pertemuan berpihak ke Setan Merah, The Seagulls kerap jadi korban. Simak 5 faktanya di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Jadwal
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Superkomputer Opta memprediksi laga Inter Milan vs Napoli di Serie A bakal panas. Peluang menang Nerazzurri menembus 54 persen, sementara Napoli terancam terpeleset. Simak data lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Persib Bandung akan menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Gedebage, Minggu (11/1) pukul 15.30 sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Liga Indonesia
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Garudayaksa FC ditahan imbang FC Bekasi City dengan skor 1-1 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (10/1) malam WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Laga ini merupakan duel klasik sepak bola Indonesia yang punya rivalitas cukup lama sejak Perserikatan 1931.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Bagikan