Termasuk Marselino Ferdinan, 4 Pemain Akan Susul Timnas U-19 ke Korsel


BolaSkor.com - Timnas Indonesia U-19 akan melakoni pemusatan latihan atau TC di Korea Selatan mulai 13 Maret mendatang. Rencananya ada 34 pemain yang akan diboyong.
Namun, untuk sementara, baru 30 pemain yang akan bertolak ke Korea Selatan malam ini, Jumat (11/3). Sedangkan empat pemain lainnya dijadwalkan menyusul karena beberapa alasan.
Salah satu pemain yang akan menyusul adalah gelandang Persebaya, Marselino Ferdinan. Ia mendapat dispensasi karena masih dibutuhkan klubnya yang sedang dalam persaingan juara di Liga 1 2021/2022.
"Sehingga totalnya ada 34 (pemain)," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, di Hotel Sultan, Jakarta, Jumat (11/3) malam WIB.
Baca Juga:
Lepas Timnas U-19 ke Korsel, Ketum PSSI Sampaikan Pesan Presiden Jokowi
Selain Marselino, tiga pemain lain yang juga dijadwalkan menyusul ke Korea Selatan di antaranya adalah Robi Darwis, Syukran Arabia Samual, dan Fillah Rohmatullah Sesa.
"Robi Darwis terpapar COVID-19, Syukran Arabia visanya belum jadi, dan Fillah Rohmatullah Sesa sedang operasi ACL, sehingga agak sulit. Tapi kami tidak tahu juga kalau nanti (hasil operasinya) bagus, ya," ujar Iriawan.
Timnas Indonesia U-19 dijadwalkan melakoni TC di dua kota di Korea Selatan. TC pertama berlangsung di Yeongdeok, Gyeongsangbuk-do pada 13-24 Maret, lalu dilanjutkan di Daegu pada 24 Maret sampai 15 April.
Rizqi Ariandi
7.217
Berita Terkait
Starting Eleven Timnas Indonesia vs Irak, Verdonk dan Ridho Starter

Pesta Pembukaan PON Bela Diri Kudus 2025 Suguhkan Kekayaan Budaya yang Spektakuler
Sambut Baik Regulasi Baru IBL 2026, Kaleb Ramot Siap Tambah Gelar Dewa United Banten

Beckham Putra Terima Kritik Warganet dan Pahami Kekecewaan Suporter Timnas Indonesia

Cara Menonton dan Link Streaming Estonia vs Italia, Live Sebentar Lagi

Dewa United Banten Dinakhodai Pelatih Baru, Kaleb Ramot Optimistis Tatap IBL 2026

Terungkap, Legenda Napoli Ini Nyaris Bergabung dengan AC Milan

Tak Merasa Terbebani, Agusti Julbe Siap Bawa Dewa United Banten Berjaya di IBL dan BCL Asia

Bersama Cristiano Ronaldo, Bruno Fernandes Impikan Juara Piala Dunia

Link Streaming Portugal vs Irlandia, Minggu 12 Oktober 2025
