Terbayangi El Clasico, Rotasi Real Madrid dan Barcelona Gagal Total

Real Madrid dan Barcelona tampaknya lebih memfokuskan diri mereka menghadapi El Clasico setelah keduanya menelan kekalahan pekan ini
Yusuf AbdillahYusuf Abdillah - Minggu, 18 Oktober 2020
Terbayangi El Clasico, Rotasi Real Madrid dan Barcelona Gagal Total
Zinedine Zidane (zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Real Madrid dan Barcelona tampaknya lebih memfokuskan diri mereka menghadapi El Clasico setelah keduanya menelan kekalahan pekan ini. Kedua kekalahan yang tidak terduga. Meski demikian, kekalahan yang diderita Los Blancos dari Cadiz mungkin lebih merusak.

Setelah jeda internasional dan menghadapi jadwal pertandingan yang ketat, Zinedine Zidane memilih untuk mengubah susunan pemain. Terlebih pada tengah pekan nanti Real Madrid menjamu Shakhtar Donetsk di Estadio Alfredo Di Stefano pada laga pembuka Liga Champions.

Baca Juga:

Real Madrid 0-1 Cadiz: Tim Promosi Nodai Pertandingan LaLiga ke-150 Zinedine Zidane

Getafe 1-0 Barcelona: Dominasi Semu El Barca

Barcelona 'Menangis', Luis Suarez Tersenyum di Atletico Madrid

Alhasil, Zidane memutuskan merotasi skuad yang sejatinya sudah tipis ketika melawan Cadiz. Dani Carvajal absen selama hampir dua bulan karena cedera lutut, sementara Alvaro Odriozola juga absen, meninggalkan cuma Nacho yang dimainkan pada posisi bek kanan.

Di lini tengah, Isco mendapat kesempatan bermain, begitu pula Lucas Vazquez di sayap kanan. Tak satu pun dari pemain ini mencapai level yang dibutuhkan.

Ada kekurangan presisi, intensitas, ketelitian taktis, dan itu menyebabkan Madrid bermain buruk di babak pertama. Cadiz mencetak satu gol, tetapi mereka memiliki peluang menambah keunggulan.

Di tengah laga, Zidane terpaksa menarik keluar Isco dan Lucas di babak pertama, bersama Luka Modric dan Sergio Ramos yang cedera. Semua ini tentu bukan skenario yang diinginkan Zidane.

Adapun Barcelona, Ronald Koeman menemukan dirinya dalam situasi yang sama menjelang pertandingan pembuka Liga Champions.

Pelatih asal Belanda itu memberi kepercayaan kepada Antoine Griezmann. Koeman memainkan penyerang Prancis itu sebagai striker sentral melawan Getafe.

Sementara itu, setelah setahun setelah terakhir kali menjadi starter, penampilan Ousmane Dembele gagal mempertontonkan kemampuan terbaiknya. Dia terlalu sering kehilangan bola dan melakukan dribel yang gagal. Penampilan minor Dembele semakin terasa karena lini tengah yang dihuni Sergio Busquets dan Frenkie de Jong juga tampil seadanya.

Kekalahan dari Getafe berarti Barcelona gagal meraih kemenangan dalam dua pertandingan di LaLiga. Situasi diprediksi bakal kian buruk jika Barcelona gagal mengalahkan Real Madrid pada El Clasico.

LaLiga Real Madrid Barcelona
Ditulis Oleh

Yusuf Abdillah

Posts

9.495

Berita Terkait

Spanyol
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, mengakui timnya lemah menghadapi serangan balik usai imbang 3-3 lawan Club Brugge di Liga Champions.
Arief Hadi - Kamis, 06 November 2025
Gagal Menang di Belgia, Barcelona Lemah Hadapi Serangan Balik
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Inter Milan, Manchester City, dan Galatasaray di antara tim-tim yang meraih kemenangan penting.
Yusuf Abdillah - Kamis, 06 November 2025
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Barcelona bertandang ke markas Club Brugge dalam kondisi pincang. Cek link streaming resmi, jadwal, dan perkembangan skuad Barca di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Live Sebentar Lagi
Spanyol
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Hansi Flick disebut ingin pergi dari Barcelona pada akhir musim. Kabarnya, ia sudah lelah dan kecewa dengan sikap pemain serta campur tangan manajemen.
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Hansi Flick Ingin Tinggalkan Barcelona pada Akhir Musim Ini
Inggris
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Endrick disebut mulai resah di Real Madrid. Fabrizio Romano ungkap klub yang lebih berpeluang merekrutnya dibanding Manchester United. Simak bocorannya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Manchester United Rekrut Endrick dari Real Madrid
Jadwal
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Duel panas Club Brugge vs Barcelona di Liga Champions akan tersaji dini hari nanti. Cek link streaming dan jadwal lengkapnya di sini!
Johan Kristiandi - Rabu, 05 November 2025
Link Streaming Club Brugge vs Barcelona, Kamis 6 November 2025
Inggris
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liverpool menang 1-0 atas Real Madrid dan menjaga konsistensi bermain usai menang 2-0 atas Aston Villa.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Liverpool Membangun Konsistensi dari Kemenangan atas Real Madrid di Anfield
Liga Champions
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Real Madrid kalah 0-1 kontra Liverpool di Anfield pada laga Liga Champions dan Xabi Alonso menerima kekalahan tersebut.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Momentum Real Madrid Berakhir di Anfield, Xabi Alonso Terima Kekalahan dari Liverpool
Prediksi
Prediksi dan Statistik Club Brugge vs Barcelona: Momen Blaugrana Meraih Tiga Poin di Jan Breydel Stadium
Statistik serta prediksi pekan empat fase liga Liga Champions antara Club Brugge vs Barcelona di Jan Breydel Stadium.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Prediksi dan Statistik Club Brugge vs Barcelona: Momen Blaugrana Meraih Tiga Poin di Jan Breydel Stadium
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Hasil hari pertama pekan empat fase liga Liga Champions pada Rabu (05/11) dari klub seperti Liverpool, Real Madrid, Paris Saint-Germain (PSG), Arsenal, dan Juventus.
Arief Hadi - Rabu, 05 November 2025
Hasil Liga Champions: Liverpool Kalahkan Real Madrid, PSG Tumbang, Arsenal Pesta Gol, dan Juventus Imbang
Bagikan