Tekad Rising Star Anyar Persebaya Tampil Perdana di SUGBK Melawan Persija

Toni Firmansyah akan mengisi starting eleven.
Frengky AruanFrengky Aruan - Minggu, 30 Juli 2023
Tekad Rising Star Anyar Persebaya Tampil Perdana di SUGBK Melawan Persija
Wonderkid anyar Persebaya Surabaya Toni Firmansyah termotivasi bermain apik dalam duel klasik perdananya melawan Persija Jakarta. (Official Persebaya)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Persebaya Surabaya sedang dalam situasi sulit setelah melewati tiga laga terakhir tanpa kemenangan di Liga 1 2023/2024. Ditambah kondisi Persebaya yang datang dengan tanpa kekuatan terbaik dalam keadaan lini pertahanan keropos dan lini tengah yang minim kreativitas.

Persebaya membawa 22 pemain untuk pertandingan di Jakarta. Tidak banyak perubahan signifikan dari setiap sektor yang diusung pelatih Aji Santoso. Kiper utama Ernando Ari Sutaryadi mengalami cedera.

Lini tengah kali ini tidak membawa M. Alwi Slamat meski penampilannya lumayan di laga sebelumnya. Serta tidak ada nama penyerang gaek Ferdinand Alfred Sinaga di lini depan. Menariknya, rising star Toni Firmansyah masih menghiasi daftar pemain.

Baca Juga:

Persebaya Bertekad Bangkit Kontra Persija, Manajemen Iming-imingi Bonus

Tidak Full Team, Thomas Doll Akan Ubah Gaya Main Persija saat Lawan Persebaya

Aturan pemain U-21 yang diberlakukan PT Liga Indonesia Baru (LIB) memberikan warna baru di kompetisi Liga 1 2023/24. Dan, laga ini kesempatan bagi Toni Firmansyah membuktikan dirinya di panggung besar.

Apalagi, wonderkid berusia 18 tahun itu sudah menunjukkan keistimewaannya di pramusim dan pertandingan perdana kontra Persis Solo. Dia mengatakan ingin mengulangi momen laga perdana melawan Persis Solo lalu. Dimana kontribusinya bisa mengantarkan Bajol Ijo menorehkan kemenangan.

Gelandang hasil didikan kompetisi internal Persebaya tersebut bersama rekan setim mengaku fokus untuk mendulang tiga poin setelah tiga pertandingan terakhir gagal meraih poin penuh.

"Sudah siap semua, dan semoga kami bisa meraih kemenangan di pertandingan kali ini," ujar Toni Firmansyah.

"Saya baru pertama ini bermain di SUGBK tentunya ingin mencatatkan hasil terbaik, semoga kita bisa tampil maksimal dan pulang ke Surabaya dalam keadaan gembira," tandasnya. (Laporan Kontributor Keyzie Zahir/Surabaya)

Persebaya surabaya Liga 1 Persija jakarta
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Persija akan menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11). Laga ini bertepatan dengan HUT ke 97 Macan Kemayoran.
Rizqi Ariandi - Selasa, 25 November 2025
Laga Persija Vs PSIM di SUGBK Akan Diwarnai Koreo Spesial dari The Jakmania
Liga Indonesia
Bernardo Tavares Jadi Pelatih Baru Persebaya?
Uston Nawawi semetara menjadi pelatih karteker Persebaya dalam beberapa laga ke depan.
Tengku Sufiyanto - Senin, 24 November 2025
Bernardo Tavares Jadi Pelatih Baru Persebaya?
Klasemen
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Borneo FC terus melaju sendirian, sedangkan persaingan Persija dan Persib juga semakin ketat.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Klasemen Super League 2025/2026 hingga Pekan 13: Borneo FC Masih Sempurna, Persija dan Persib Mengekor
Liga Indonesia
Jakmania Bakal Pecahkan Rekor, Panpel Siapkan 50 Ribu Tiket Laga Persija vs PSIM di SUGBK
Persija akan menjamu PSIM di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (28/11). Panpel menyiapkan 50 ribu lembar tiket untuk The Jakmania.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Jakmania Bakal Pecahkan Rekor, Panpel Siapkan 50 Ribu Tiket Laga Persija vs PSIM di SUGBK
Liga Indonesia
Kata Eduardo Perez Usai Dipecat Persebaya
Persebaya Surabaya kabarnya sudah memiliki nama pelatih baru, dan akan segera diumumkan.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 23 November 2025
Kata Eduardo Perez Usai Dipecat Persebaya
Liga Indonesia
Breaking News: Depak Eduardo Perez, Persebaya Surabaya Sudah Sepakat dengan Pelatih Baru
Persebaya memecat Eduardo Perez setelah hasil imbang lawan Arema FC. Nama Bernardo Tavares disebut menjadi kandidat terkuat pelatih baru Persebaya.
Rizqi Ariandi - Minggu, 23 November 2025
Breaking News: Depak Eduardo Perez, Persebaya Surabaya Sudah Sepakat dengan Pelatih Baru
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Arema FC Tahan Imbang Persebaya di GBT
Arema FC berhasil mendapatkan satu poin dari lawatan ke kandang Persebaya. Bahkan, Arema FC nyaris menang sebelum Bruno Moreira mencetak gol balasan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 22 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 10 Pemain Arema FC Tahan Imbang Persebaya di GBT
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Persebaya vs Arema FC, Live Sebentar Lagi
Persebaya akan menjamu Arema FC sore ini di Stadion Gelora Bung Tomo. Artikel ini akan membahas tentang cara menonton dan link streaming Persebaya vs Arema.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 22 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Persebaya vs Arema FC, Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Derby Jawa Timur Persebaya vs Arema FC, Sabtu 22 November 2025
Persebaya akan menjamu Arema FC pada pekan ke 13 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, sore nanti.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 22 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Derby Jawa Timur Persebaya vs Arema FC, Sabtu 22 November 2025
Liga Indonesia
Persebaya vs Arema FC, Eduardo Perez Tepikan Isu Pemecatan jika Gagal Menang
Persebaya Surabaya sedang dalam kondisi tidak baik, karena baru menorehkan 4 kemenangan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 22 November 2025
Persebaya vs Arema FC, Eduardo Perez Tepikan Isu Pemecatan jika Gagal Menang
Bagikan