Tanpa Dusan Vlahovic, Juventus Punya Striker Jangkung Berusia 20 Tahun

Juventus akan melawan Udinese tanpa Dusan Vlahovic.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 12 Februari 2024
Tanpa Dusan Vlahovic, Juventus Punya Striker Jangkung Berusia 20 Tahun
Leonardo Cerri (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Juventus akan menjamu Udinese di Allianz Stadium, Selasa (12/02) pukul 02.45 dini hari WIB. Il Bianconeri membidik tiga poin untuk kembali ke laju kemenangan, setelah sebelumnya kalah 0-1 lawan Inter Milan.

Laga melawan Udinese tidak akan mudah, sebab mereka berusaha menjauh dari zona degradasi dan seyogyanya tim-tim di posisi yang sama, Udinese akan berjuang habis-habisan untuk mendapatkan poin.

"Kami harus berusaha kembali ke jalur kemenangan besok melawan tim yang dari segi kualitas dan performa tidak pantas berada di posisinya saat ini," ucap pelatih Juventus, Massimiliano Allegri dikutip dari Football-Italia.

"Udinese adalah tim yang mengandalkan fisik dengan pemain seperti Lorenzo Lucca, Florian Thauvin dan Lazar Samardzic yang memberikan teknik dan tembakan tepat sasaran yang bagus."

Baca juga:

Nostalgia: Ketika Antonio Conte dan Arturo Vidal Jadi Judas di Derby d'Italia

3 Bukti Kehebatan Steven Zhang dalam Memimpin Inter Milan

Bukan Trofi Liga Champions, Gianluigi Buffon Ungkap Penyesalan Terbesar dalam Kariernya

Juventus tidak akan diperkuat Dusan Vlahovic yang cedera, tetapi Arkadiusz Milik sudah kembali dari suspensi dan dapat memimpin lini depan. Selain Vlahovic, Moise Kean juga cedera.

Allegri, yang akan memainkan laga ke-405 sebagai pelatih Juventus, memanggil striker jangkung berusia 20 tahun, Leonardo Cerri ke dalam skuad. Dengan tinggi badan 1,98 meter, Cerri dapat menjadi target man dalam permainan sepak bola direct Juventus, khususnya dalam menerima bola lambung.

"Vlahovic tidak mengalami masalah serius, ia hanya mengalami cedera adduktor, namun ia akan tersedia minggu depan. Kami akan mendatangkan Cerri dari tim Next Gen, besok saya akan memilih antara Federico Chiesa atau Kenan Yildiz," tambah Allegri.

"Federico mengalami masalah cedera tahun lalu, beberapa kemunduran lagi musim ini, tapi dia adalah pemain penting bagi Juventus dan kami berharap banyak darinya."

Cerri telah mencetak sembilan gol dari 43 laga Serie C untuk tim Next Gen Juventus. Ia kerap dibandingkan dengan mantan striker timnas Italia, Luca Toni. Cerri akan mengenakan nomor punggung 45 saat melawan Udinese.

Juventus Serie a
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.887

Berita Terkait

Italia
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
AC Milan dikabarkan mengincar ujung tombak Borussia Dortmund, Fabio Silva, untuk didaratkan pada bursa transfer musim dingin. Rossoneri tak sendiri, Roma dan Juventus juga ikut memburu!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
AC Milan Ingin Rekrut Ujung Tombak Borussia Dortmund pada Tengah Musim Ini
Italia
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Fabrizio Romano akhirnya angkat suara soal isu Mike Maignan bakal gabung Inter Milan. Benarkah sang kiper sudah didekati Nerazzurri? Ini fakta sebenarnya yang bikin heboh!
Johan Kristiandi - Kamis, 27 November 2025
Fabrizio Romano Ungkap Peluang Mike Maignan Gabung Inter Milan
Hasil akhir
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Chelsea menggasak Barcelona 3-0 di Liga Champions! Manchester City kalah memalukan di kandang, sementara Juventus menang dramatis di menit akhir.
Johan Kristiandi - Rabu, 26 November 2025
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Jadwal
Jadwal Live Streaming Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus, Kick-off Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus di Aspmyra Stadion.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Jadwal Live Streaming Liga Champions Bodo/Glimt vs Juventus, Kick-off Rabu (26/11) Pukul 03.00 WIB
Italia
Liga Champions: Bahkan Melawan Bodo/Glimt, Juventus Merasa Inferior
Juventus akan melanjutkan laga Liga Champions di markas Bodo/Glimt dan Luciano Spalletti menilai timnya tak diuntungkan.
Arief Hadi - Selasa, 25 November 2025
Liga Champions: Bahkan Melawan Bodo/Glimt, Juventus Merasa Inferior
Italia
Mike Maignan, Pahlawan AC Milan di Derby della Madoninna
AC Milan menang tipis 1-0 atas Inter Milan di pekan 12 Serie A dan Mike Maignan menjadi Man of the Match.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
Mike Maignan, Pahlawan AC Milan di Derby della Madoninna
Klasemen
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AS Roma Capolista, AC Milan Membuntuti
Klasemen Serie A 2025/2026 terkini mengejutkan! AS Roma memimpin puncak klasemen, AC Milan membuntuti, sementara Juventus makin tercecer. Cek update lengkapnya di sini sebelum berubah lagi!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Klasemen Terkini Serie A 2025/2026: AS Roma Capolista, AC Milan Membuntuti
Italia
100 Kemenangan Max Allegri, AC Milan Salip Posisi Inter di Serie A
AC Milan menang 1-0 atas Inter Milan pada laga bertajuk Derby della Madoninna dan posisi mereka naik ke urutan dua Serie A.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
100 Kemenangan Max Allegri, AC Milan Salip Posisi Inter di Serie A
Italia
Kalah dari Milan, Inter Punya Masalah Hadapi Serangan Balik
Inter Milan menderita kekalahan keempat di Serie A saat kalah 0-1 lawan AC Milan di Derby della Madoninna.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
Kalah dari Milan, Inter Punya Masalah Hadapi Serangan Balik
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Hasil pertandingan yang dimainkan pada Senin (24/11) dini hari WIB, melibatkan Real Madrid dan Derby della Madoninna AC Milan vs Inter Milan.
Arief Hadi - Senin, 24 November 2025
Hasil Pertandingan: Real Madrid Imbang, Inter Masih Berada di Bawah Bayang-bayang AC Milan
Bagikan