Tangis dan Penyesalan Jorginho Usai Kegagalan Italia Lolos ke Piala Dunia 2022

Jorginho mengakui sulit keluar dari bayang-bayang kelam di Italia.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 25 Maret 2022
Tangis dan Penyesalan Jorginho Usai Kegagalan Italia Lolos ke Piala Dunia 2022
Ekspresi kekecewaan Jorginho (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Apa yang dikhawatirkan mengenai Italia terjadi. Timnas Italia gagal lolos Piala Dunia 2022 dan itu artinya, untuk kali pertama dalam sejarah Gli Azzurri, tim dengan raihan empat trofi Piala Dunia, gagal lolos event empat tahunan itu dua kali beruntun.

Italia gagal lolos Piala Dunia 2018 di era Gian Piero Ventura saat kalah dari Swedia dan kali ini, Makedonia Utara jadi lawan yang menyingkirkan Italia di fase play-off Piala Dunia 2022, Jumat (25/03) dini hari WIB, di Renzo Barbera.

Italia memang mendominasi penguasaan bola hingga 66 persen dan melepaskan 32 tendangan, tetapi tidak ada yang berbuah gol. Sementara Makedonia Utara dengan hanya dua tendangan tepat sasaran mencetak satu gol dari Aleksandar Trajkovski.

Gol itu tercipta di menit 90+2 dan Italia tak punya banyak waktu membalasnya. Skor 1-0 bertahan dan Makedonia Utara akan menantang Portugal di final play-off jalur C.

Baca Juga:

Timnas Italia: Juara Piala Eropa, Merana di Piala Dunia

Daftar 19 Tim yang Memastikan Diri Berlaga di Piala Dunia 2022: Jangan Cari Italia

Kegagalan Italia adalah Balasan Rentetan Dosa di Masa Lalu

Italia gagal lolos Piala Dunia 2022 setelah menjuarai Piala Eropa 2020 pada 2021. Ironis. Gelandang senior Italia, Jorginho, menguraikan air mata ketika diwawancara RAI Sport selepas pertandingan.

“Sulit untuk menjelaskan apa yang terjadi,” kata Jorginho kepada RAI Sport sambil menangis.

"Itu sangat menyakitkan. Saya akan jujur, saya masih tidak percaya. Saya tidak berpikir kami kekurangan kreativitas, karena kami selalu mendominasi pertandingan dan menciptakan begitu banyak peluang. Sayangnya, kami tidak dapat menghabisi mereka."

“Kami memainkan sepak bola yang bagus, kami memenangkan Piala Eropa musim panas lalu, tetapi sayangnya dalam beberapa pertandingan terakhir kami membuat kesalahan kecil dan tidak dapat pulih darinya. Mereka membuat perbedaan.”

Rasa frustrasi gelandang Chelsea semakin menjadi dari penyesalan mencetak gol penalti di dua momen krusial. Dua penalti itu terjadi saat melawan Swiss di fase Kualifikasi Grup Piala Dunia 2022.

“Rasanya menyakitkan ketika saya memikirkannya, karena saya masih memikirkannya dan itu akan menghantui saya selama sisa hidup saya. Melangkah ke sana dua kali dan tidak dapat membantu tim Anda dan negara Anda adalah sesuatu yang akan saya bawa selamanya, dan itu membebani saya," tambah Jorginho.

“Orang-orang mengatakan kami perlu mengangkat kepala dan melanjutkan, tapi itu sulit," urai mantan pemain Hellas Verona dan Napoli tersebut.

Breaking News Italia Timnas Italia Piala dunia 2022 Piala Dunia 2022 Qatar Kualifikasi Piala Dunia 2022 Jorginho
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.214

Berita Terkait

Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Newcastle United akan menjamu Manchester City pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris. Simak jadwal siaran langsung dan link streaming pertandingannya di sini.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
Timnas
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman berkomitmen untuk membawa sebanyak mungkin pelatih lokal ke tim kepelatihannya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Italia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
AC Milan dikabarkan memantau peluang merekrut Leon Goretzka dengan status bebas transfer. Minim menit bermain di Bayern Munchen bikin masa depannya disorot.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman resmi menangani Timnas Indonesia untuk dua tahun ke depan.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Selain itu, pelatih Timnas Indonesia John Herdman juga menjawab target babak 8 besar Piala Asia 2027.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Spanyol
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso harus mengakhiri petualangannya bersama Real Madrid lebih cepat dari dugaan. Kekalahan di laga-laga besar hingga final Piala Super Spanyol jadi sorotan. Begini rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Spanyol
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Xabi Alonso menyampaikan pesan emosional usai berpisah dengan Real Madrid. Pelatih asal Spanyol itu mengungkap rasa hormat, terima kasih, dan kebanggaannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Inggris
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Michael Carrick dikabarkan telah meneken kontrak sebagai manajer anyar Manchester United. Fabrizio Romano disebut melaporkan kesepakatan hingga akhir musim.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Timnas
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Cesar Meylan, menilai potensi Skuad Garuda mirip Kanada sebelum lolos Piala Dunia 2022. Ini alasan keyakinannya.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Bagikan