Tanggapan Sandy Walsh dan Jordi Amat setelah Komisi III DPR Setuju Keduanya Dinaturalisasi

Selanjutnya, proses naturalisasi dilanjutkan dengan penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan dikeluarkan Sekretariat Negara.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Senin, 29 Agustus 2022
Tanggapan Sandy Walsh dan Jordi Amat setelah Komisi III DPR Setuju Keduanya Dinaturalisasi
Jordi Amat dan Sandy Walsh bersama Sekjen PSSI, Yunus Nusi. (PSSI)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dua pemain keturunan, Jordi Amat dan Sandy Walsh, turut menghadiri Rapat Kerja (Raker) antara Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), PSSI, serta Komisi III DPR-RI di Gedung Nusantara II, Jakarta, Senin (29/8). Raker itu membahas pemberian status kewarganegaraan Indonesia terhadap Jordi Amat dan Sandy Walsh.

Namun, Jordi dan Sandy tidak hadir secara langsung karena sedang disibukkan agenda dengan klubnya masing-masing di kompetisi. Jordi bersama Johor Darul Ta'zim (JDT) dan Sandy Walsh dengan KV Mechelen (Belgia)

Keduanya mengikuti rapat secara virtual. Sebelumnya, hal ini sudah mendapat persetujuan dari DPR.

Dalam raker itu, Jordi Amat dan Sandy Walsh diberi kesempatan berbicara. Keduanya pun menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan dari PSSI serta pemerintah dan Komisi III DPR dalam proses perpindahan kewarganegaraan mereka menjadi WNI.

"Hari ini kami senang menghadiri rapat ini. Jadi terima kasih atas undangannya," kata Jordi Amat, Senin (29/8).

Baca Juga:

Sah, Komisi III DPR Menyetujui Naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat

Persebaya Tahan Marselino Ferdinan ke TC Timnas untuk Kualifikasi Piala Asia U-20

"Terima kasih buat semuanya akhirnya saya mendapatkan kesempatan ini. Saya senang dan bangga akan mewakili Indonesia. Saya juga senang melihat semuanya yang hadir hari ini," timpal Sandy Walsh.

Sebelumnya, pimpinan rapat sekaligus Ketua Komisi III DPR-RI, Bambang Wuryanto, bertanya kepada para anggota Komisi III terkait permohonan naturalisasi terhadap Jordi Amat dan Sandy Walsh.

“Kita telah mendengarkan bersama penjelasan mitra kita, kali ini kita tawarkan sekali lagi, apakah Komisi III DPR dapat menyetujui pemberian WNI kepada Jordi Amat dan Sandy Walsh untuk selanjutnya melalui proses perundang-undangan, setuju?” kata Bambang Wuryanto di ruang rapat Komisi III DPR, Senin (29/8).

“Setuju !!!,” jawab seluruh anggota Komisi III DPR yang ditutup ‘ketuk palu’ pimpinan rapat, Bambang Wuryanto.

Sementara itu, Menpora Zainudin Amali berterima kasih kepada Komisi III DPR yang menyetujui naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat.

“Bapak ketua dan bapak ibu anggota Komisi III yang terhormat, terima kasih atas rapat kerjanya, atas persetujuannya. Secara khusus saya menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pak ketua yang memimpin raker ini. Ini keputusan bersejarah yang ditonton seluruh rakyat Indonesia terutama penggemar sepak bola,” kata Zainudin Amali.

“Bapak ketua memberikan dukungan kepada sepak bola Indonesia. Untuk Komisi III keseluruhan memberikan dukungan, saya kira dukungan bapak dan ibu adalah dukungan buat Timnas,” tutupnya.

Selanjutnya, proses naturalisasi dilanjutkan dengan penerbitan Keputusan Presiden (Keppres) Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang akan dikeluarkan Sekretariat Negara. Lalu baru pengambilan sumpah janji setia kewarganegaraan di Kemenkumham.

Timnas Indonesia Pssi Naturalisasi Sandy Walsh Jordi Amat Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.379

Berita Terkait

Timnas
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Menurut penjelasan Head of Communication PT Persib Bandung Bermartabat, Adhi Pratama, tidak ada komunikasi antara Bojan Hodak dan PSSI.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Timnas
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Mauro Zijlstra mengutus agennya untuk berkomunikasi dengan FC Volendam.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Mauro Zijlstra Ingin Main di SEA Games 2025, Tunggu Respons FC Volendam
Spanyol
Ikrarkan Janji Setia untuk Barcelona, Frenkie De Jong Tolak Tawaran Main di Premier League
Frenkie De Jong menolak tawaran dari klub Premier League dan menegaskan ingin bertahan di Barcelona. Ia bahagia dan tak tergoda pindah!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Ikrarkan Janji Setia untuk Barcelona, Frenkie De Jong Tolak Tawaran Main di Premier League
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Timnas Indonesia U-22 awalnya akan beruji coba dengan Bahrain dan Mali. Namun, pada akhirnya Bahrain memilih mundur.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Batal Uji Coba Lawan Bahrain
Inggris
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Bukayo Saka ungkap kunci sukses Arsenal memimpin klasemen Premier League: tak pedulikan opini luar dan tetap fokus pada kemenangan!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Tutup Kuping Jadi Kunci Arsenal Memimpin Klasemen
Inggris
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Arsenal dikabarkan sedang dalam pembicaraan lanjutan dengan kepala pencari bakat Napoli, Maurizio Micheli.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Arsenal Incar Kepala Pencari Bakat Napoli yang Menemukan Marek Hamsik dan Khvicha Kvaratskhelia
Piala Dunia
Timnas Inggris Berharap FIFA Ubah Jadwal Kick-off Piala Dunia 2026
Timnas Inggris minta FIFA ubah jadwal kick-off Piala Dunia 2026 karena cuaca ekstrem di Amerika Serikat. Thomas Tuchel dan Reece James ikut bersuara!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
Timnas Inggris Berharap FIFA Ubah Jadwal Kick-off Piala Dunia 2026
Timnas
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
Timnas Indonesia U-22 tengah menggelar pemusatan latihan di Jakarta.
Rizqi Ariandi - Rabu, 12 November 2025
PSSI Surati Klub, Minta Ivar Jenner hingga Mauro Zijlstra Ikuti TC Timnas U-22 Sampai SEA Games 2025 Berakhir
Italia
CEO Juventus Bocorkan Rencana pada Jendela Transfer Januari 2026
CEO baru Juventus, Damien Comolli, ungkap rencana transfer Januari 2026. Juve terancam pasif karena tekanan Financial Fair Play!
Johan Kristiandi - Rabu, 12 November 2025
CEO Juventus Bocorkan Rencana pada Jendela Transfer Januari 2026
Spanyol
Prosedur Medis Lamine Yamal di Barcelona Bikin RFEF Terkejut dan Khawatir
Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) menyatakan terkejut dan khawatir dengan prosedur medis untuk merawat pangkal paha Lamine Yamal yang dilakukan Barcelona.
Yusuf Abdillah - Rabu, 12 November 2025
Prosedur Medis Lamine Yamal di Barcelona Bikin RFEF Terkejut dan Khawatir
Bagikan