Tampil Bagus di Final Liga Champions, Andre Onana Tak Janji Bertahan dengan Inter Milan

Andre Onana tak janji bertahan di Inter Milan.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 11 Juni 2023
Tampil Bagus di Final Liga Champions, Andre Onana Tak Janji Bertahan dengan Inter Milan
Andre Onana (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Penjaga gawang Inter Milan, Andre Onana, menampilkan performa bagus ketika timnya bermain melawan Manchester City di final Liga Champions, Minggu (11/06) dini hari WIB. Meski Inter kalah, performa Onana layak diacungi jempol.

Il Nerazzurri kalah 0-1 dari gol yang dicetak Rodri di babak kedua. Inter bermain baik membatasi kemampuan ofensif Man City arahan Pep Guardiola, tetapi serangan yang datang dari berbagai arah tak bisa selamanya dibendung Inter.

Gol Rodri tercipta dari bola liar hasil sapuan pertahanan Inter dan eks pemain Atletico Madrid menendangnya dari luar kotak penalti. Onana tak dapat berbuat banyak karena pandangannya terhalang oleh pemain bertahan Inter.

Onana (27 tahun) melakukan tiga penyelamatan dan persentase kesuksesan operan sebesar 73 persen, pada penguasaan bola 5,2 persen. Ia salah satu kiper dengan kemampuan membangun serangan dari belakang khususnya saat mengoper bola pendek.

Baca juga:

Jelang Final Liga Champions: Tiga Faktor Kunci di Duel Manchester City Vs Inter Milan

Kirim Pemantau di Final Liga Champions, Chelsea Punya Misi Khusus

Manchester City 1-0 Inter Milan: Trofi Liga Champions dan Treble untuk The Citizens

Ketenangannya mampu memancing pemain Man City, yang melakukan pressing, datang tapi tak dapat merebut bola darinya. Inter pun dapat membangun serangan dari belakang.

Penjaga gawang asal Kamerun punya kontrak hingga 2027 dengan Inter, tetapi ia tak berjanji akan bertahan lebih lama. Onana bahagia dan betah di Inter, tetapi ia tak mau menutup kans hengkang karena apapun dalam dunia sepak bola dapat terjadi.

"Saya sangat bahagia di Inter. Pada level profesional ini, Anda tidak pernah tahu apa yang terjadi (ketika ditanya soal kans pergi dari Inter)," tutur Onana seperti dilansir dari Football-Italia.

"Saya tersedia untuk Inter, mereka memutuskan dan saya akan menerima apa yang mereka inginkan. Saya bahagia di Inter."

Bahkan kualitas Onana tersebut mendapatkan pujian dari Pep Guardiola, pelatih Man City.

"Ketika Anda memiliki penjaga gawang seperti Onana yang bisa membaca dengan sempurna ke mana semua orang harus mengoper, dengan (Hakan) Calhanoglu dan (Nicolo) Barella, maka para striker menahannya dan menggerakkan bola. Ini sangat sulit," ujar Guardiola soal penampilan Onana.

"Laga akan sedikit lebih mudah tanpa kiper ini, tapi masih sangat sulit (untuk melawan Inter)," pungkas Guardiola.

Liga Champions Andre Onana Inter Milan Manchester City
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.239

Berita Terkait

Italia
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Ivan Perisic dikabarkan siap kembali ke Inter Milan. Winger berpengalaman itu punya misi khusus demi membantu Nerazzurri bersaing di Serie A musim ini.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Bersedia Balikan dengan Inter Milan, Ivan Perisic Punya Satu Misi Khusus
Liga Champions
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Toni Kroos meragukan peluang Barcelona menjuarai Liga Champions musim ini. Meski tampil dominan di Spanyol, Blaugrana dinilai bakal kesulitan di Eropa.
Johan Kristiandi - Kamis, 15 Januari 2026
Toni Kroos Klaim Barcelona Tidak Akan Juara Liga Champions
Italia
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Inter Milan menang 1-0 atas Lecce pada laga tunda Serie A dan memastikan status juara paruh musim. Namun, Cristian Chivu tak terlalu memikirkannya.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Juara Paruh Musim Tak Berarti Banyak untuk Inter Milan
Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil pertandingan pada Kamis (15/01) dini hari WIB di Serie A dan Copa del Rey, melibatkan Inter Milan dan Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Jadwal
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lecce, Waktu Bertanding Kamis (15/01) Pukul 02.45 WIB
Jadwal siaran langsung serta link live streaming laga tunda Serie A antara Inter Milan vs Lecce di Giuseppe Meazza.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Serie A Inter Milan vs Lecce, Waktu Bertanding Kamis (15/01) Pukul 02.45 WIB
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Italia
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Lecce pada Laga Serie A, Kamis 15 Januari 2026
Superkomputer Opta memprediksi hasil Inter Milan vs Lecce di Serie A. Simak peluang menang, statistik, kondisi tim, dan prediksi skor lengkap di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Lecce pada Laga Serie A, Kamis 15 Januari 2026
Inggris
Alasan Antoine Semenyo Bisa Langsung Gacor di Manchester City
Antoine Semenyo kembali menunjukkan ketajamannya setelah mencetak satu gol saat Manchester City mengalahkan Newcastle United pada leg pertama semifinal Piala Liga Inggris
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Alasan Antoine Semenyo Bisa Langsung Gacor di Manchester City
Italia
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Massimo Ambrosini yakin AC Milan tidak bisa dikesampingkan dalam perebutan Scudetto, meski baru-baru ini kehilangan poin.
Yusuf Abdillah - Rabu, 14 Januari 2026
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Prediksi
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Inter Milan vs Lecce: Momen Il Nerazzurri Kembali Meraih Tiga Poin
Prediksi dan statistik pekan 21 Serie A antara Inter Milan vs Lecce di Giuseppe Meazza.
Arief Hadi - Rabu, 14 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Laga Serie A Inter Milan vs Lecce: Momen Il Nerazzurri Kembali Meraih Tiga Poin
Bagikan