Tak Takut dengan Atmosfer SUGBK, Kapten Brunei: Di Sini Saya Merasa Lebih Bersaudara Dibanding Negeri Lain
BolaSkor.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Brunei Darussalam, pada leg kesatu babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (12/10) malam WIB.
Kapten Brunei Darussalam, Mohd Hendra Azam Bin Mohd Idris, tak merasa jiper dengan atmosfer SUGBK. Ia merasa nyaman bermain di Indonesia, khususnya SUGBK.
"Soal pertandingan besok, tidak ada rasa takut, saya senang main di sini. Sepertinya di sini saya merasa lebih bersaudara dibanding negeri lain," kata Mohd Hendra Azam Bin Mohd Idris, dalam konferensi pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Rabu (11/10).
Baca Juga:
Terakhir Dibantai Timnas Indonesia 0-7, Brunei Darussalam Kini Sudah Berbeda
Kapten Brunei Sebut Timnas Indonesia Pakai Formasi 1-8, Shin Tae-yong Beri Tanggapan
"Jadi kami akan coba memberi yang terbaik, dan mencoba menantang Timnas Indonesia. Sekarang yang saya rasa lebih kuat dibanding tahun-tahun sebelumnya," tambahnya.
Pertandingan babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dimainkan dengan sistem kandang-tandang. Brunei Darussalam akan gantian menjamu Indonesia pada 17 Oktober mendatang.
Pemenang laga babak pertama ini akan tergabung di Grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia bersama Irak, Vietnam, dan Filipina.
Tengku Sufiyanto
17.870
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia