Tak Masuk Skuat Liga Champions, Emre Can Ogah Dendam pada Juventus
BolaSkor.com - Gelandang Juventus, Emre Can, menegaskan tidak merasa marah setelah tidak masuk skuat yang dibawa La Vecchia Signora untuk berlaga di Liga Champions. Emre Can hanya ingin fokus memberikan penampilan terbaik di dalam lapangan.
Juventus telah mengumumkan daftar pemain yang akan tampil di Liga Champions. Nama-nama beken seperti Matthijs de Ligt, Paulo Dybala, Gonzalo Higuain, hingga Cristiano Ronaldo terlihat dalam daftar tersebut.
Namun, dalam rilis itu, tidak ada nama Emre Can. Gelandang asal Jerman itu tidak menjadi pilhan Maurizio Sarri.
Baca Juga:
Rapor Bursa Transfer 5 Klub Elite Serie A: Inter dan Juventus Terbaik, Milan Mengecewakan
Operasi Sukses, Giorgio Chiellini Menepi Enam Bulan
Kejutan, Mario Mandzukic dan Emre Can Tidak Masuk Skuat Liga Champions Juventus
Pelatih asal Italia tersebut lebih memilih muka-muka baru seperti Aaron Ramsey dan Adrien Rabiot. Tak heran, muncul spekulasi jika Emre Can marah atas keputusan itu.
Namun, eks Liverpool tersebut membantah kabar yang beredar. Emre Can menegaskan legawa menerima pilihan Maurizio Sarri. Emre Can merasa Juventus telah memberikan yang terbaik untuk dirinya.
"Saya akan selalu bersyukur kepada Juventus. Mereka mendukung dan melindungi saya sejak menjadi bagian dari tim ini. Terutama, saat saya cedera," terang Emre Can di Twitter.
Juventus akan menempati Grup D bersama Atletico Madrid, Bayer Leverkusen, dan Lokomotiv Moscow. Bila melihat dari komposisi skuat, La Vecchia Signora diunggulkan menjadi wakil Grup D di babak penyisihan.
"Karena menghormati Juventus dan rekan satu tim, kesuksesan mereka akan selalu menjadi prioritas bagi saya. Saya tidak akan mengatakan apa pun lagi dan akan berjuang di atas lapangan," sambungnya.
Emre Can memang merupakan pilihan kedua di sektor gelandang Juventus. Hengkang ke Turin sejak Juli 2018, pemain 25 tahun itu baru yampoil pada 38 pertandingan. Dari jumlah itu, ia mengemas empat gol dan satu assist.
Johan Kristiandi
18.140
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia