Tak Ingin Jadi Polemik, Erick Thohir Kucurkan Bonus Rp2 Miliar untuk PSM

Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 19 April 2023
Tak Ingin Jadi Polemik, Erick Thohir Kucurkan Bonus Rp2 Miliar untuk PSM
Ketum PSSI, Erick Thohir. (PSSI)

BolaSkor.com - Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, mengucurkan dana sebesar Rp2 miliar untuk juara Liga 1 2022/2023, PSM Makassar. Hal ini dilakukan Erick Thohir, karena tak mau soal PSM tak mendapat uang hadiah juara jadi polemik.

Sebelumnya, PSM hanya mendapat trofi usai menjadi juara Liga 1 2022/2023. Tidak ada uang hadiah bagi Juku Eja. Hal ini membuat pemain PSM curhat di media sosial, hingga menimbulkan polemik.

Sebetulnya, uang hadiah tak didapatkan sang juara sudah terjadi sejak 2018, di mana Persija Jakarta menjadi kampiun.

Ini sudah menjadi kesepakatan klub sebagai pemegang saham 99 persen PT Liga Indonesia Baru (LIB). Gantinya, klub mendapat subsidi yang naik, uang komersil, hingga hak siar.

Meski begitu, Erick Thohir tak mau polemik ini menjadi liar. Ia pun ingin keuangan PSSI dan PT LIB bersih, transparan, serta mempunyai manajerial yang bagus.

Baca Juga:

Nostalgia Lahirnya PSSI - Sepak Bola dan Perjuangan Bangsa

Refleksi 93 Tahun PSSI: Dinamika Sepak Bola Indonesia dari Berbagai Zaman

"Saya sudah tanya ke LIB, kenapa ini tidak ada bonus? Ya memang tidak konsisten. Kalau ditanya bagaimana kepemilikan Liga (Indonesia Baru) dan PSSI, sama. LIB merasa sudah mentransfer uang ke PSSI," ujar Erick Thohir dalam konferensi pers di GBK Arena, Jakarta, Rabu (19/4).

"Uang AFC, FIFA Forward, uang liga tidak boleh bercampur-campur. Karena itu sejak awal saya bilang, perbaikan manajemen yang profesional, transparan, dan konsisten, itu yang diperlukan untuk melakukan transformasi sepak bola Indonesia. Tapi perbaikan tidak bisa langsung menyeluru."

"Khusus yang ini, saya sudah putuskan tadi. Supaya tidak melebar ke hal-hal yang tidak penting. Tahun ini saya ambil posisi, saya kasih Rp2 miliar untuk juara. Tapi untuk tahun depan, harus menjadi konsisten di Liga itu sendiri, dan keuangan dari Liga dan PSSI harus benar-benar terbuka dan transparan," tambahnya.

Erick Thohir pun akan mengecek keuangan PSSI dan PT LIB.

"Nanti dari mana (uangnya) kita pikirkan, masa tidak percaya? Silakan kontak pak Sadikin Aksa (Direktur PSM), saya sudah kontak langsung. silakan tanya," ucap Erick Thohir.

"Saya peduli, tapi semua ada aturannya. Kita sepakat aturan main seperti apa. Tanpa menuduh, tapi saya akan cek satu-satu keuangan Liga, PSSI, akan saya cek," lanjutnya.

Penulis: Rizqi Ariandi

Erick thohir Pssi Liga 1 Psm makassar PT LIB PT Liga Indonesia Baru Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

Pencinta sepak bola Indonesia.
Posts

15.123

Bagikan