Tak Ada Garansi untuk Sergio Busquets di Timnas Spanyol
BolaSkor.com - Peran Sergio Busquets sebagai jenderal lapangan tengah Barcelona mungkin sudah dalam level tak tergantikan. Namun hal itu tak berlaku di Timnas Spanyol.
Pelatih Timnas Spanyol, Luis Enrique enggan memberikan garansi kepada Busquets untuk selalu bermain dalam setiap pertandingan. Hal itu juga berlaku untuk Piala Eropa 2020 yang ditunda hingga tahun depan.
Selama ini, Busquets dianggap salah satu pondasi penting dalam skema permainan Barcelona dan Timnas Spanyol. Ia merupakan orang yang bertanggung jawab mengatur tempo permainan timnnya.
Baca Juga:
Dua Gelandang Jangkar dan Keseimbangan Taktik Ronald Koeman di Barcelona
5 Pemain Kunci Luis Enrique di Timnas Spanyol
Sergio Busquets Minta Tak Bandingkan Pelatih Baru Barcelona dengan Ernesto Valverde
Namun performanya mulai menurun seiring bertambahnya usia. Banyaknya gelandang-gelandang muda berbakat yang muncul ke permukaan kian mengancam posisi Busquets.
"Jika Busquets mempertahankan level seperti sebelas tahun terakhir, dia akan berada di Piala Eropa. Jika dia menurunkannya, kita akan lihat nanti," kata Enrique dilansir dari Goal.
"Dia seorang veteran dan dia yang pertama tahu bagaimana kelanjutannya. Pada akhirnya, akan tiba masa dimana usia penting untuk segalanya karena tidak ada yang menghabiskan 28 tahun di tim nasional."
Permainan Busquets memang cenderung menurun dalam dua musim terakhir seiring dengan performa buruk yang ditunjukkan Barcelona. Ia bahkan tak bisa berbuat banyak saat Blaugrana dihancurkan Bayern Munchen dengan skor 2-8 pada perempat final Liga Champions musim lalu.
Namun penampilan pemain berusia 32 tahun itu mulai membaik kembali pada awal musim ini. Skema 4-2-3-1 yang diterapkan Ronald Koeman membuat potensinya keluar secara maksimal.
Satu tempat di skuat Timnas Spanyol untuk Piala Eropa nampaknya akan menjadi milik Busquets andai ia mampu membawa Barcelona meraih gelar di akhir musim ini. Sebuah hal yang masih harus dibuktikan oleh dirinya.
6.515
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Atalanta vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Oktober Ceria untuk Manchester United
UKSW dan SCU Dominasi Lima Basketball 2025 Seri Yogyakarta
I League Dukung Media Cup 2025 sebagai Wadah Kreativitas dan Silaturahmi Wartawan
Respons Luciano Spalletti soal Kabar Jadi Pelatih Anyar Juventus
Tiga Striker yang Masuk Radar AC Milan pada Januari 2026, Ada Nama Ujung Tombak AS Roma
Kesabaran Ada Batasnya, Barcelona Murka dengan Ulah Lamine Yamal Belakangan Ini
Pembinaan Atlet Voli Indonesia Kompetisi U-16 JEVA Spike Nation 2025
Prediksi Starting XI AC Milan Versus Atalanta: Rafael Leao dan Santiago Gimenez Kembali Berduet
Mandiri Media Cup 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Banyak Kegiatan Seru