Susy Susanti Titip Pesan untuk Pebulu Tangkis PBSI
BolaSkor.com - Pebulu tangkis legendaris, Susy Susanti, menitipkan pesan untuk para pebulu tangkis Indonesia. Menurut Susy, para atlet harus meningkatkan disiplin dan terus berprestasi.
Susy sempat menjabat sebagai Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI pada 2016 sampai 2020. Namun, Susy mengundurkan diri dari jabatan tersebut.
Prestasi pebulu tangkis PBSI selama dipegang oleh Susy cukup memuaskan. Terjadi peningkatan performa kalau dilihat dari segi prestasi pemain.
Baca Juga:
Mundur dari PBSI tidak serta merta membuat Susy melupakan para pebulu tangkis Indonesia. Pemenang Olimpiade 1992 itu memberikan nasihat kepada junior-juniornya.
"Pesan saya, kan banyak yang japri, sempat bertemu juga di PBSI. Saya selalu memberikan support dan nasihat kepada mereka. Kepada siapa pun, pokoknya latihan," ujar Susy ketika dihubungi BolaSkor.com.
"Latihan yang betul, fokus, semangat lah. Karena pertandingan akan mulai tahun depan. Saya harap kalian akan tetap meningkatkan prestasi karena event besar ada di 2021."
"Lalu juga mereka harus meningkatkan disiplin. Bisa terus berprestasi lebih baik khususnya di Olimpiade dan Final Super Series. Itu saja," pungkas Susy.
Selama Susy menjabat Kabid Binpres PBSI, prestasi pebulu tangkis Indonesia selalu meningkat dari tahun ke tahun. Total 161 gelar diraih pada masa jabatannya.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Sempat Unggul, Timnas Indonesia U-17 Kalah oleh Zambia
Jadwal dan Link Streaming PSG vs Bayern Munchen, Rabu 5 November 2025
Link Streaming Piala Dunia U-17 2025 Timnas Indonesia U-17 vs Zambia U-17, Live Sebentar Lagi
Liverpool vs Real Madrid: Teror Mulai Terasa, Mural Alexander-Arnold Dekat Anfield Dirusak
Kabar Terkini soal Kontrak Baru Mike Maignan
Fabrizio Romano Ungkap Masa Depan Arne Slot jika Liverpool Kalah Lawan Real Madrid
Jadwal dan Link Streaming Slavia Praha vs Arsenal, Rabu 5 November 2025
Real Madrid Masih Tertarik Rekrut Florian Wirtz
Persija Berjarak 4 Poin dari Puncak Klasemen, Emaxwell Souza Beri Peringatan Rekan-rekannya
FIFA Uji Coba 'Kartu VAR' di Piala Dunia U-17 2025