Susul Chris Smalling, Satu Lagi Pemain Asal Inggris Merapat ke AS Roma

Jack Rodwell berpotensi susul Chris Smalling ke AS Roma.
Arief HadiArief Hadi - Jumat, 25 Oktober 2019
Susul Chris Smalling, Satu Lagi Pemain Asal Inggris Merapat ke AS Roma
Jack Rodwell (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - AS Roma masih berburu pemain asal Inggris. Tidak cukup puas dengan hanya merekrut bek asal Inggris, Chris Smalling, dari Manchester United. Giallorossi, menurut kabar dari Corriere dello Sport, akan merekrut Jack Rodwell.

Gelandang berusia 28 tahun tak lagi memiliki klub setelah dilepas oleh Blackburn Rovers tahun ini. Rodwell ingin dijadikan alternatif oleh AS Roma asuhan Paulo Fonseca menyusul badai cedera yang menerjang tim Ibu Kota Italia itu.

Bryan Cristante, Lorenzo Pellegrini, Nikola Kalinic, Henrikh Mkhitaryan, Cengiz Under, Amadou Diawara, dan Davide Zappacosta, merupakan nama-nama yang mengisi ruang perawatan Roma. Saking krisisnya posisi gelandang Roma, Fonseca sampai memajukan Gianluca Mancini ke tengah.

Mancini bermain sebagai gelandang setelah Roma bermain imbang 1-1 melawan pemuncak klasemen Bundesliga, Borussia Monchengladbach, padahal posisinya bek tengah. Menanti bursa transfer musim dingin cukup lama dan baru dibuka Januari 2020.

Baca Juga:

Sanchez-Mkhitaryan, Barter Pemain Gagal Premier League yang Terdampar di Serie A

Menilik Kiprah 6 Pemain yang Pergi dari Manchester United di Musim Panas 2019

Rapor Bursa Transfer 5 Klub Elite Serie A: Inter dan Juventus Terbaik, Milan Mengecewakan

Jack Rodwell

Tak ayal merekrut pemain-pemain yang tak punya klub (free agent) menjadi solusi jangka pendek saat ini. Rodwell kabarnya sudah hadir menyaksikan langsung laga antara AS Roma melawan Gladbach yang berlangsung di Stadio Olimpico, Kamis (24/10) malam WIB.

Rodwell akan menyusul Ashley Cole dan Smalling sebagai pemain-pemain asal Inggris yang membela Roma jika ia gabung klub. Di Inggris, Rodwell punya reputasi sebagai wonderkid yang gagal mengembangkan potensinya.

Produk akademi Everton tampil bagus di tim utama Everton pada medio 2007-2012. Tapi, semenjak pindah ke Manchester City pada 2012 kariernya mulai meredup dan pergi pada 2014. Setelahnya, Rodwell membela Sunderland (2014-2018) dan Blackburn (2018-19).

Breaking News Jack rodwell Roma AS Roma Isu Transfer
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Italia
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Superkomputer Opta merilis prediksi Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Persentase kemenangan Rossoneri ternyata belum meyakinkan! Simak peluang menang, imbang, dan kejutan di laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Spanyol
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Final Piala Super Spanyol sarat tekanan! Jika Real Madrid tumbang dari Barcelona, bagaimana nasib Xabi Alonso? Simak laporan terbaru, sikap manajemen, dan spekulasi panas jelang El Clasico final.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Laga ini merupakan duel klasik sepak bola Indonesia yang punya rivalitas cukup lama sejak Perserikatan 1931.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Inter Milan dan Napoli bentrok dalam laga krusial Serie A. Persaingan papan atas memanas! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi penentu kemenangan di sini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
AC Milan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Fiorentina di Serie A. Rossoneri rawan tergelincir! Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan potensi kejutan laga ini.
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Final Piala Super Spanyol memanas! Real Madrid dan Barcelona bentrok dalam El Clasico sarat balas dendam. Simak prediksi skor, statistik, kondisi tim, dan susunan pemain terkuat di sini!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Liga Indonesia
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Penyerang asal Brasil itu sudah absen dalam tujuh pertandingan terakhir Persija di Super League 2025/2026
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Bagikan