Sudah 35 Tahun, Luka Modric Masih Merasa 27 Tahun

Pertandingan melawan Atalanta membuat Modric semakin yakin jika dirinya masih bisa bertahan di level tertinggi.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 17 Maret 2021
Sudah 35 Tahun, Luka Modric Masih Merasa 27 Tahun
Luka Modric (Twitter Madrid)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Gelandang Real Madrid, Luka Modric, merasa kondisi fisiknya masih bisa bersaing di kompetisi tertinggi. Meski sudah berusia 35 tahun, tetapi Modric merasa masih berusia 27 tahun.

Luka Modric tampil apik ketika Real Madrid melawan Atalanta pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2020-2021, di Estadio Alfredo di Stefano, Rabu (17/3). Madrid menutup laga dengan kemenangan 3-1.

Ketiga gol Madrid dicetak Karim Benzema (34'), Sergio Ramos (60' P), dan Marco Asensio (84'). Sementara itu, satu gol Atalanya dikreasikan Luis Muriel (83').

Baca Juga:

Real Madrid 3-1 Atalanta, Sergio Ramos Dekati Rekor Roberto Carlos

Sergio Ramos Belum Akan Pensiun dalam Waktu Dekat

Hasil Liga Champions: Tak Ada Halangan untuk Madrid dan City

Luka Modric

"Atalanta banyak menekan di seluruh lapangan. Mereka tidak berhenti," tegas Modric seperti dilaporkan Movistar.

"Gol Benzema datang pada waktu yang tepat. Itu memberi kami kepercayaan diri untuk terus melaju," imbuhnya.

"Sangat penting untuk melaju ke perempat final. Tim ini ingin terus menang. Kami akan melihat sebarapa jauh melangkah," ulas sang gelandang.

Luka Modric Merasa Muda

Pertandingan tersebut membuat Modric semakin yakin jika dirinya masih bisa bertahan di level tertinggi. Modric menegaskan masih lapar akan prestasi. Modric terpilih sebagai pemain terbaik pada duel kontra Atalanta.

Luka Modric memang menjadi kunci permainan Madrid sejak bergabung dari Tottenham Hotspur pada 2012. Sang gelandang membawa El Real meraih dua titel LaLiga, empat gelar Liga Champions. Untuk prestasi individu, Modric menjadi yang terbaik pada Ballon d'Or 2018.

"Saya berusia 35 tahun, tetapi saya merasa baru berusia 27 tahun. Saya merasa hebat. Anda seharusnya tidak melihat usia. Ini semua soal bagaimana kami tampil di lapangan, berapa pun usianya."

"Saya masih lapar akan hal lebih. Saya ingin terus bermain di level tertinggi. Saya merasa hebat."

Kontrak Luka Modric bersama Madrid akan berakhir pada musim ini. Namun, menurut sejumlah sumber tepercaya, Modric akan meneken kontrak satu tahun lagi.

Breaking News Real Madrid Luka Modric
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.147

Berita Terkait

Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Portsmouth vs Arsenal di Piala FA. Duel seru di Fratton Park siap digelar malam ini. Jangan sampai ketinggalan laga The Gunners!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Portsmouth vs Arsenal pada Minggu (11/1), Live Sebentar Lagi
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung dan link streaming Fiorentina vs AC Milan di Serie A. Duel panas di Artemio Franchi jadi ujian Rossoneri dalam perburuan gelar. Live sebentar lagi!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Sosok
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Cesar Meylan menjadi pelatih fisik Timnas Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
Inggris
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Arsenal akan melakoni laga tandang melawan Portsmouth pada putaran ketiga Piala FA 2025-2026 di Fratton Park.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Persib Bandung memuncaki klasemen sementara Super League 2025/2026 dengan 38 poin dari 17 laga.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Inggris
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Pada debut Liam Rosenior sebagai pelatih Chelsea meraih kemenangan 5-1 melawan Charlton di pertandingan putaran ketiga Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Bagikan