Subsidi Liga 1 Dikurangi, Arema FC Tuntut Hal Ini dari PT LIB

Arema FC mengaku tidak masalah atas pengurangan subsidi bagi setiap klub yang turun di kompetisi Liga 1.
Frengky AruanFrengky Aruan - Kamis, 09 Mei 2019
Subsidi Liga 1 Dikurangi, Arema FC Tuntut Hal Ini dari PT LIB
General Manager Arema FC, Ruddy Widodo. (BolaSkor.com/Kristian Joan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Arema FC mengaku tidak masalah atas pengurangan subsidi bagi setiap klub yang turun di kompetisi Liga 1. PT Liga Indonesia Baru (LIB) menetapkan subsidi sebesar Rp 5 Miliar pada Liga 1 tahun ini.

Nilai itu sekaligus menyamai subsidi bagi klub Liga 1 di tahun 2017 yang diramaikan status Marquee player. Sedangkan dibanding tahun lalu, nilainya berkurang Rp 2,5 Miliar dari yang awalnya Rp 7,5 Miliar.

"Tidak masalah. Secara prinsip, kami setuju saja dengan nilai subsidi yang sudah ditentukan LIB," terang General Manager Arema FC, Ruddy Widodo.

Baca Juga:

Alasan LIB Tunjuk Laga PSS Sleman Kontra Arema FC sebagai Pembuka Liga 1 2019

Kiprah Arema FC di Liga 1 2019 Dibungkus Slogan Equality Is Blue

Namun, pihaknya menuntut satu hal yang dinilai penting sebagai imbas dari kebijakan itu. Yaitu dengan adanya perbaikan kinerja LIB, yang kembali menjadi operator kompetisi Liga 1 musim ini.

Arema FC berharap tidak ada lagi keterlambatan atas pencairan dana segar bagi setiap klub itu kali ini. Pasalnya, nilai subsidi sudah menjadi suplemen khusus untuk menunjang kondisi finansial setiap klub di Liga 1.

"Nilai (subsidi) boleh berkurang, tapi ya harus jelas (proses maupun tanggal pencairannya)," ungkap Ruddy.

Sorotan itu perlu kembali ditegaskan, karena tim Singo Edan sudah mengalaminya. Seperti pada tahun lalu, Arema FC hanya menerima subsidi pokok sebesar Rp 5 Miliar yang sudah dipotong pajak, sedangkan Rp 2,5 Miliar yang dibagi ke dalam 250 poin penilaian belum jelas kabarnya sampai saat ini.

"Daripada subsidi bernilai besar, tapi tidak jelas. Ya lebih baik yang jelas-jelas saja," tutup pengusaha transportasi di Malang tersebut. (Laporan Kontributor Kristian Joan/Malang)

Arema FC Liga 1 PT Liga Indonesia Baru
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Posts

15.464

Berita Terkait

Liga Indonesia
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Eksel Runtukahu menjadi buah bibir usai mencetak gol khas Bambang Pamungkas.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Cetak Dua Gol Lewat Sundulan ke Gawang Arema FC, Eksel Runtukahu Terinspirasi Bambang Pamungkas
Liga Indonesia
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Menurut Mauricio Souza, insiden keributan di akhir laga Arema FC vs Persija tidak boleh terulang.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Mauricio Souza Kecam Kericuhan di Akhir Laga Arema FC vs Persija
Liga Indonesia
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Persija melakukan remontada di kandang Arema FC.
Rizqi Ariandi - Minggu, 09 November 2025
Pergantian Pemain di Awal Babak Kedua Jadi Kunci Kemenangan Persija atas Arema FC
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Persija Jakarta mencatatkan empat kemenangan beruntun usai menumbangkan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (8/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: 5 Kartu Merah Warnai Remontada Persija Jakarta di Kandang Arema FC
Liga Indonesia
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Informasi mengenai link streaming Arema FC vs Persija Jakarta dapat disimak melalui artikel ini.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Musim ini Persija sudah meraih dua kemenangan di Jawa Timur.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Arema FC akan menjamu Persija di Stadion Kanjuruhan.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Liga Indonesia
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Persija juga tidak akan diperkuat Gustavo Almeida.
Rizqi Ariandi - Kamis, 06 November 2025
Ryo Matsumura dan Rayhan Hannan Belum Akan Comeback saat Persija Lawan Arema FC
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Malut United mengalahkan Persijap Jepara, sedangkan Arema FC mengambil tiga poin dari markas Semen Padang.
Rizqi Ariandi - Senin, 03 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Eks Persib Bandung Bawa Malut United Menang di Kandang Persijap Jepara
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, Malut United Kalahkan Semen Padang
Borneo FC masih belum terkalahkan hingga laga kedelapannya musim ini.
Rizqi Ariandi - Minggu, 26 Oktober 2025
Hasil Super League 2025/2026: Borneo FC Raih 8 Kemenangan Beruntun, Malut United Kalahkan Semen Padang
Bagikan