Bukan Persija, Ini Alasan LIB Tunjuk Laga PSS Sleman Kontra Arema FC sebagai Pembuka Liga 1 2019
BolaSkor.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) membeberkan alasan mengapa menunjuk laga PSS Sleman kontra Arema FC sebagai pertandingan pembuka Liga 1 2019. Padahal, juara bertahan Liga 1 adalah Persija Jakarta.
Direktur Interim PT Liga Indonesia Baru (LIB), Dirk Soplanit, mengatakan hal ini terjadi lantaran Persija bermain di laga terakhir Grup G Piala AFC 2019 menghadapi Shan United.
Sementara itu, laga pembuka PSS kontra Arema FC berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, 15 Mei mendatang.
Baca Juga:
Sponsor Utama Liga 1 2019 adalah Perusahaan E-Commerce
Bhayangkara FC Tak Masalah dengan Draft Jadwal Terbaru Liga 1 2019
Kemudian, PSS sebagai juara Liga 2 2018. Sedangkan Arema FC merupakan juara Piala Presiden 2019. Itulah yang melatarbelakangi laga pembuka Liga 1 2019.
"Sebenarnya Persija yang (seharusnya) membuka karena mereka juara musim lalu, tapi (di tanggal 15 Mei) mereka (tidak bisa bermain) karena ada pertandingan di Piala AFC," kata Dirk Soplanit.
"Jadi itu latarbelakang kami memilih pertandingan tersebut sebagai pembuka Liga 1 2019," tambahnya.
Tengku Sufiyanto
17.882
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Juventus vs Cremonese: Peluang Menang Bianconeri Sangat Besar
John Herdman Kurang Fit, Sesi Perkenalan Resmi Diundur ke 13 Januari
Mauricio Souza Tanggapi Rumor Fajar Fathurrahman Gabung Persija Jakarta
Persija Kalah dari Persib Akibat Dua Kesalahan Individu
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1