Statistik Menarik di Balik Renovasi Estadio Santiago Bernabeu
BolaSkor.com - Real Madrid berencana kembali bertanding di kandang keramat mereka, Estadio Santiago Bernabeu, saat menjamu Celta Vigo, Senin (13/9) dini hari WIB. Meski renovasi masih belum rampung, Los Blancos memutuskan untuk kembali menggunakan markas kebesaran mereka.
Laga melawan Celta Vigo akan menjadi kejadian bersejarah bagi Madrid. Pasalnya untuk pertama kalinya Madrid bertanding di Bernabeu disaksikan penonton sejak duel el clasico kontra Barcelona 560 hari silam.
Sejak pertandingan melawan Barcelona pada 1 Maret 2020, Los Blancos tidak lagi menggunakan Bernabeu sebagai kandang. Selama satu setengah tahun lamanya mereka menggunakan Estadio Alfredo Di Stefano, yang berlokasi di pusat latihan Madrid di Valdebebas, 11,5 kilometer dari Bernabeu.
Baca Juga:
Mengintip Megahnya Santiago Bernabeu Baru

Pandemi Covid-19 membuat laga di Spanyol berlangsung tanpa laga. Hal ini menjadi kesempatan buat Madrid untuk mengebut proses renovasi Bernabeu. Salah satu caranya adalah dengan 'mengungsi' ke Valdebebas.
Dalam proses pembangunan Bernabeu baru, sebanyak 800 pekerja setiap harinya bertugas. Kerja keras 800 pekerja membuat Madrid bisa menggunakan stadion baru mereka lebih cepat.
Sepanjang 560 hari, proses pemugaran Bernabeu tidak selalu berjalan mulus, terutama dengan adanya pandemi. Bahkan Bernebeu yang masih dalam proses awal pemugaran sempat dijadikan sebagai gudang alat-alat kesehatan.
Selain itu, proses renovasi juga sempat tertunda oleh badai Filomena. Salju tebal membuat pengerjaan sulit dilakukan.
Berikut data menarik seputar pembangunan Estadio Santiago Bernabeu.
- Rencana selesai Januari 2023.
- Biaya 575 juta euro.
- Menggunakan 33.170.154 kilogram baja, ini setara dengan 120 pesawat Airbus A380.
- Membutuhkan 57.545 meter kubik beton.
Yusuf Abdillah
9.919
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim